Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

ANALISIS KEMAMPUAN GURU MENGEMBANGKAN LEMBAR KERJA SISWA (LKS) BERBASIS PENDEKATAN KONTEKSTUAL PADA MATERI PELAJARAN INFLASI DI KELAS X MADRASYAH ALIYAH NEGERI TANJUNG RAMBUTAN KABUPATEN KAMPAR

CITRA MEIDIANA (2018) ANALISIS KEMAMPUAN GURU MENGEMBANGKAN LEMBAR KERJA SISWA (LKS) BERBASIS PENDEKATAN KONTEKSTUAL PADA MATERI PELAJARAN INFLASI DI KELAS X MADRASYAH ALIYAH NEGERI TANJUNG RAMBUTAN KABUPATEN KAMPAR. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
1. COVER_2018198PIPS-E.pdf

Download (346kB) | Preview
[img]
Preview
Text
2. PENGESAHAN_2018198PIPS-E.pdf

Download (568kB) | Preview
[img]
Preview
Text
3. ABSTRAK_2018198PIPS-E.pdf

Download (438kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4. PENGHARGAAN_2018198PIPS-E.pdf

Download (327kB) | Preview
[img]
Preview
Text
5. DAFTAR ISI_2018198PIPS-E.pdf

Download (257kB) | Preview
[img]
Preview
Text
6. BAB I_2018198PIPS-E.pdf

Download (417kB) | Preview
[img]
Preview
Text
7. BAB II_2018198PIPS-E.pdf

Download (409kB) | Preview
[img]
Preview
Text
8. BAB III_2018198PIPS-E.pdf

Download (364kB) | Preview
[img] Text
9. BAB IV_2018198PIPS-E.pdf
Restricted to Registered users only

Download (711kB)
[img]
Preview
Text
10. BAB V_2018198PIPS-E.pdf

Download (323kB) | Preview
[img]
Preview
Text
11. DAFTAR PUSTAKA_2018198PIPS-E.pdf

Download (259kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimanakah kemampuan guru mengembangkan LKS berbasis pendekatan kontekstual pada materi pelajaran inflasi di Kelas X MAN Tanjung Rambutan Kabupaten Kampar, dan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan guru mengembangkan LKS berbasis pendekatan kontekstual pada materi pelajaran inflasi di Kelas X MAN Tanjung Rambutan Kabupaten Kampar. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Teknik sampel yang digunakan adalah teknik Purposive Sampling, yaitu teknik pengambilan sampel sumber data dengan pertimbangan tertentu. Pertimbangan tertentu ini, misalnya orang tersebut yang dianggap paling tahu tentang apa yang kita harapkan, atau mungkin dia sebagai penguasa sehingga akan memudahkan peneliti menjelajahi objek/situasi yang diteliti. Informan yang ditentukan oleh peneliti dengan menggunakan teknik ini adalah guru IPS Ekonomi kelas X MAN Tanjung Rambutan Kabupaten Kampar yang berjumlah 1 orang guru atas nama Ibu Zaidar, SE. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik wawancara, dokumentasi, dan observasi. Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa hasil observasi terhadap 13 indikator kemampuan guru mengembangkan LKS berbasis pendekatan kontekstual pada materi pelajaran inflasi di Kelas X MAN Tanjung Rambutan Kabupaten Kampar, maka dapat disimpulkan bahwa kemampuan guru tergolong baik dengan persentase 78,46% berada pada interval 61%-80%. Sedangkan berdasarkan hasil observai terhadap faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan guru mengembangkan LKS berbasis pendekatan kontekstual, maka dapat disimpulkan bahwa secara keseluruhan guru tidak mengalami hambatan dalam mengembangkan LKS berbasis kontekstual. Hasil wawancara tanggapan siswa terhadap kemampuan guru mengembangkan LKS berbasis pendekatan kontekstual pada materi pelajaran inflasi di Kelas X MAN Tanjung Rambutan Kabupaten Kampar, maka dapat diketahui bahwa hanya aspek 1, 2, dan 4 dijawab seluruh siswa dengan “Jelas”, sedangkan yang lainnya masih terdapat sebagian siswa yang menjawab dengan “Tidak Jelas”. Namun hampir secara keseluruhan siswa menjawab LKS yang dikembangkan guru dengan berbasis pendekatan kontekstual jelas.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya > 371.3 Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Ms. Hidayani
Date Deposited: 28 Mar 2019 04:36
Last Modified: 28 Mar 2019 04:36
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/12470

Actions (login required)

View Item View Item