Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

HUBUNGAN ANTARA IKLIM ORGANISASI DAN MOTIVASI KERJA DENGAN KEPUASAN KERJA PADA KARYAWAN PT. BLUE BIRD PEKANBARU

RAHMAT HIDAYAT (2018) HUBUNGAN ANTARA IKLIM ORGANISASI DAN MOTIVASI KERJA DENGAN KEPUASAN KERJA PADA KARYAWAN PT. BLUE BIRD PEKANBARU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kepuasan kerja dianggap salah satu hal yang penting dalam sebuah perusahaan atau organisasi. Kepuasan kerja dapat berdampak pada hasil atau pencapaian seorang karyawan terhadap apa yang telah ditetapkan oleh perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji secara ilmiah hubungan antara iklim organisasi dan motivasi kerja dengan kepuasan kerja pada karyawan PT. Blue Bird Pekanbaru. Sampel penelitian adalah seluruh karyawan PT. Blue Bird Pekanbaru sebanyak 38 karyawan. Data penelitian ini diperoleh dengan menggunakan skala psikologis. Instrumen yang digunakan untuk mengukur variabel pada penelitian ini yaitu skala iklim organisasi, skala motivasi kerja dan skala kepuasan kerja dengan setiap instrumen memiliki empat alternatif jawaban, kemudian data dianalisis dengan menggunakan analisis regresi ganda (multiple regression). Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara iklim organisasi dan motivasi kerja dengan kepuasan kerja pada karyawan PT. Blue Bird Pekanbaru dengan F= 36,375 dan signifikansi 0,000 (p≤0,05). Sumbangsih efektif iklim organisasi dan motivasi kerja terhadap kepuasan kerja sebesar (R square) 0,675. Hal ini berarti hipotesis yang diajukan oleh peneliti diterima yaitu terdapat hubungan antara iklim organisasi dan motivasi kerja dengan kepuasan kerja pada karyawan PT. Blue Bird Pekanbaru. Kata Kunci: Iklim Organisai, Motivasi Kerja Dan Kepuasan Kerja

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: ?? 150 ??
Divisions: ?? Psi ??
Depositing User: Users 6535 not found.
Date Deposited: 13 Jun 2019 01:46
Last Modified: 13 Jun 2019 01:46
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/13738

Actions (login required)

View Item View Item