Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENYEIMBANGAN BEBAN TRANSFORMATOR 1MVA PADA 12 GEDUNG UIN SUSKA RIAU DENGAN METODE ALGORITMA GENETIKA

SAID AHMAD NOBEL, - (2026) PENYEIMBANGAN BEBAN TRANSFORMATOR 1MVA PADA 12 GEDUNG UIN SUSKA RIAU DENGAN METODE ALGORITMA GENETIKA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text (BAB GABUNGAN)
Nobel repo bab1-5 - SAID AHMAD NOBEL.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview
[img] Text (BAB HASIL)
Nobel repo bab4 - SAID AHMAD NOBEL.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text (PERNYATAAN PUBLIKASI)
Surat Serah Terima Karya - SAID AHMAD NOBEL.pdf

Download (94kB) | Preview

Abstract

Ketidaksetimbangan beban pada transformator distribusi tiga fasa dapat menyebabkan rugi rugi daya pada sistem tenaga listrik, meningkatnya rugi-rugi daya, serta mempercepat penurunan umur transformator. Penelitian ini bertujuan menganalisis dan mengoptimalkan penyeimbangan beban transformator distribusi 1 MVA yang menyuplai 12 gedung di UIN Sultan Syarif Kasim Riau menggunakan metode Algoritma Genetika. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan data primer berupa hasil pengukuran arus dan tegangan pada fasa R, S, dan T. Hasil pengukuran awal menunjukkan arus pada fasa R, S, dan T masing-masing sebesar 740,8 A, 721,8 A, dan 601,8 A, dengan arus rata-rata sistem sebesar 688,1 A dan persentase pembebanan transformator sebesar 22,93%. Nilai koefisien ketidaksetimbangan yang diperoleh adalah a = 1,07, b = 1,05, dan c = 0,87, sehingga persentase ketidaksetimbangan beban mencapai 11%, melebihi batas standar SPLN sebesar 10%. Kondisi ini menimbulkan arus netral sebesar 130 A dan rugi-rugi daya netral sebesar 11,57 W atau 277,82 Wh per hari. Setelah dilakukan penyeimbangan menggunakan Algoritma Genetika, arus pada fasa R, S, dan T menjadi 688.13 A, 688.13 A, dan 688.13 A, dengan persentase ketidaksetimbangan turun menjadi 0 %. Arus netral berkurang menjadi 0 A dan rugi-rugi daya menurun hingga 0 W atau sebesar 100%. Hasil ini menunjukkan bahwa Algoritma Genetika baik dalam meningkatkan keseimbangan beban, mengurangi rugi-rugi daya, serta meningkatkan kesetimbangan pembebanan pada transformator distribusi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorLILIANA, -2012107801liliana@uin-suska.ac.id
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Elektro
Depositing User: Ayu - Apriliani
Date Deposited: 26 Jan 2026 06:59
Last Modified: 26 Jan 2026 06:59
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/92848

Actions (login required)

View Item View Item