Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA SOSIAl TIKTOK TERHADAP TINGKAT INTERAKSI SOSIAL SISWA DI SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 1 KAMPAR TIMUR

Wina Aprilia, Wina (2024) PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA SOSIAl TIKTOK TERHADAP TINGKAT INTERAKSI SOSIAL SISWA DI SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 1 KAMPAR TIMUR. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text (SKRIPSI GABUNGAN)
SKRIPSI GABUNGAN.pdf

Download (4MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (446kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk; (1) mengetahui pola penggunaan media sosial tiktok pada Siswa SMAN 1 Kampar Timur (2) menganalisis tingkat interaksi sosial Siswa SMAN 1 Kampar Timur (3) mengetahui seberapa besar pengaruh penggunaan sosial media tiktok terhadap interaksi sosial Siswa SMAN 1 Kampar Timur. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode korelasional. Populasi dari penelitian ini adalah 210 orang siswa kelas X SMAN 1 Kampar Timur yang menggunakan Tiktok. Sedangkan sampelnya adalah sebanyak 68 orang siswa yang ditentukan dengan menggunakan rumus slovin dan teknik simple random sampling. Instrumen dan teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan angket atau kuisioner penggunaan sosial media tiktok dan interaksi sosial. Teknik analisa data yang digunakan pada penelitian ini adalah analisa regresi linier. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) penggunaan sosial media tiktok pada siswa di SMAN 1 Kampar Timur berada pada kriteria tinggi dengan nilai sebesar 67,01%, (2) Interaksi sosial pada siswa di SMAN 1 Kampar Timur berada pada kriteria sedang dengan nilai sebesar 62,73%, (3) Penggunaan sosial media tiktok memiliki pengaruh yang signifikan terhadap interaksi sosial dengan koefisien determinasi yang tinggi yakni sebesar 84,3%.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorHASGIMIANTI, -2004089101-
Uncontrolled Keywords: Penggunaan Sosial Media Tiktok, Interaksi Sosial
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Bimbingan dan Konseling Pendidikan Islam
Depositing User: ftk -
Date Deposited: 18 Oct 2024 09:04
Last Modified: 18 Oct 2024 09:04
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/84231

Actions (login required)

View Item View Item