Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PROBLEMATIKA PEKULIAHAN MAHASISWA AKTIVIS ORGANISASI INTRA KAMPUS JURUSAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU

JULIKA IRFANDI, - (2024) PROBLEMATIKA PEKULIAHAN MAHASISWA AKTIVIS ORGANISASI INTRA KAMPUS JURUSAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN KECUALI BAB IV.pdf

Download (4MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Julika Irfandi, (2024): Problematika Pekuliahan Mahasiswa Aktivis Organisasi Intra Kampus Jurusan Pendidikan Agama Islam Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Penelitian ini dilatar belakangi oleh masih ada mahasiswa aktivis yang telat masuk dalam mengikuti perkuliahan, telat dalam pengumpulan tugas, penurunan IPK dan belum selesai studi S1 pada saat semester delapan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui problematika mahasiswa aktivis organisasi intra kampus jurusan Pendidikan Agama Islam UIN Suska Riau dalam mengikuti perkuliahan dan untuk mengetahui apa faktor yang mempengaruhi problematika mahasiswa aktivis organisasi intra kampus jurusan Pendidikan Agama Islam UIN Suska Riau dalam mengikuti perkuliahan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa problematika mahasiswa aktivis dalam mengikuti perkuliahan adalah masih ada mahasiswa aktivis yang telat bahkan tidak masuk ketika perkuliahan tatap muka dilakukan, masih ada mahasiswa aktivis yang telat dan bahkan tidak mengumpulkan tugas, dan masih ad mahasiswa yang belum selesai studi S1 padahal sudah semester sembilan. Adapun faktor yang mempengaruhi problematika mahasiswa aktivis dalam mengikuti perkuliahan adalah faktor intern, yaitu faktor yang dipengaruhi oleh dirinya sendiri diantaranya; kurang memahami skala Prioritas, tidak bisa membagai waktu dengan baik, tidak bisa mengukur potensi diri. Dan faktor ekstern, yaitu faktor yang dipengaruhi oleh faktor lingkungan diantaranya; jadwal kuliah bentrok dengan kegiatan organisasi, karena tugas yang diamanahkan kepada mahasiswa aktivis, perubahan jadwal yang mendadak dari dosen, karena regulasi yang mengharuskan mahasiswa untuk setoran hafalan Al Quran juz 30 dan karena faktor ekonomi sehingga mahasiswa harus bekerja sambil kuliah. Kata kunci: problematika, mahasiswa aktivis, perkuliahan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorMOHD FAUZAN, -2002027902mohd.fauzan@uin-suska.ac.id
Subjects: 000 Karya Umum
300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: ftk -
Date Deposited: 03 Jun 2024 04:25
Last Modified: 03 Jun 2024 04:25
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/78818

Actions (login required)

View Item View Item