Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PERANCANGAN SISTEM PEMANTAUAN KONDISI TEMPAT SAMPAH KAMPUS BERBASIS INTERNET OF THINGS (IOT) (STUDI KASUS : FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI UIN SUSKA RIAU)

Dheka Firmansyah, - (2023) PERANCANGAN SISTEM PEMANTAUAN KONDISI TEMPAT SAMPAH KAMPUS BERBASIS INTERNET OF THINGS (IOT) (STUDI KASUS : FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI UIN SUSKA RIAU). TRANSMISI, 25 (4). pp. 165-171. ISSN 2407-6422

[img]
Preview
Text
Jurnal Repository - Dheka Firmansyah.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pemantauan manual tempat sampah di kampus terbukti kurang efisien. Selain menghabiskan lebih banyak waktu, cara tersebut berisiko menimbulkan penumpukan sampah yang berpotensi membahayakan kesehatan. Untuk mengatasi masalah ini, studi ini merancang sebuah sistem pemantauan berbasis Internet of Things (IoT). Sistem ini memanfaatkan sensor HC-SR04 untuk mendeteksi kapasitas sampah, DHT22 untuk kelembapan, dan MQ135 untuk gas amonia. Informasi dari sensor dikirim secara realtime melalui platform Thingspeak dan notifikasi Whatsapp, sehingga memungkinkan petugas kebersihan melakukan pemantauan dari jarak jauh. Pengujian menunjukkan ketepatan sensor dalam mendeteksi kondisi sampah dan kecepatan notifikasi yang efisien. Berdasarkan hasil pengujian, sistem ini memiliki keunggulan signifikan dalam efisiensi waktu dan akurasi dibandingkan dengan metode pemantauan manual. Kesimpulannya, sistem berbasis IoT ini menawarkan solusi efektif untuk memantau kondisi tempat sampah, memfasilitasi respons cepat dari petugas kebersihan, dan berpotensi meningkatkan kualitas lingkungan kampus.

Item Type: Article
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 620 Ilmu Teknik > 621 Fisika Terapan > 621.381 Teknik Elektronika
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Elektro
Depositing User: fsains -
Date Deposited: 22 Dec 2023 06:43
Last Modified: 22 Dec 2023 06:43
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/76180

Actions (login required)

View Item View Item