Ervie Novita Octavani, - (2023) KARAKTERISTIK KIMIA ES KRIM SUSU SAPI DENGAN PENAMBAHAN EKSTRAK BUNGA TELANG (Clitoria ternatea L.) PADA KONSENTRASI BERBEDA. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
SKRIPSI FULL TANPA BAB IV HASIL.pdf Download (3MB) | Preview |
|
Text (BAB IV)
SKRIPSI BAB IV HASIL.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (347kB) |
Abstract
Susu sapi merupakan bahan pangan hasil ternak yang dapat diolah menjadi berbagai macam olahan, salah satunya ialah es krim. Salah satu bahan pewarna alami yang digunakan dalam pembuatan es krim adalah bunga telang. Bunga telang mengandung pigmen antosianin yang dapat digunakan sebagai pewarna alami dalam pembuatan es krim. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kualitas kimia es krim susu sapi yang ditambahkan ekstrak bunga telang (Clitoria ternatea L.) sampai dengan konsentrasi 12%, ditinjau dari karakteristik kimia (kadar lemak, kadar protein, total padatan dan kadar antosianin). Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK). Perlakuan yang diberikan dalam penelitian ini adalah ekstrak bunga telang yaitu P0 = ekstrak bunga telang 0%, P1 = ekstrak bunga telang 4%, P2 = ekstrak bunga telang 8% dan P3 = ekstrak bunga telang 12%. Parameter yang diamati terdiri atas kadar lemak, kadar protein, total padatan dan kadar antosianin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan ekstrak bunga telang dengan konsentrasi sampai 12% berpengaruh sangat nyata (P<0,01) terhadap peningkatan kadar protein, total padatan, kadar antosianin dan penurunan kadar lemak es krim. Kesimpulan penelitian ini adalah penambahan ekstrak bunga telang sampai dengan konsentrasi 12% dapat meningkatkan kadar protein,total padatan dan kadar antosianin, namun menurunkan kadar lemak. Perlakuan terbaik yaitu terdapat pada P3 (penambahan ekstrak bunga telang 12%). Semua parameter es krim susu sapi dengan penambahan ekstrak bunga telang pada penelitian ini memenuhi Standar Nasional Indonesia (SNI).
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 630 Usaha Tani, Pertanian, Teknologi Pertanian > 636 Peternakan |
Divisions: | Fakultas Pertanian dan Peternakan > Peternakan |
Depositing User: | fapertapet - |
Date Deposited: | 17 Oct 2023 02:24 |
Last Modified: | 17 Oct 2023 02:24 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/75477 |
Actions (login required)
View Item |