LUKMAN HAKIM, - (2023) PENERAPAN ASPEK TEKNIS PEMELIHARAAN SAPI BALI (BOS SONDAICUS) DI KECAMATAN TEBING TINGGI BARAT KABUPATEN KEPULAUAN MERANTI. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
|
Text
file lengkaopa kecuali hasil penenltiian (bab iv).pdf Download (2MB) | Preview |
|
Text (BAB IV)
file hasil penenltiian (bab iv).pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (574kB) |
Abstract
LUKMAN HAKIM (2023) : PENERAPAN ASPEK TEKNIS PEMELIHARAAN SAPI BALI (BOS SONDAICUS) DI KECAMATAN TEBING TINGGI BARAT KABUPATEN KEPULAUAN MERANTI Kecamatan Tebing Tinggi Barat Kabupaten Kepulauan Meranti merupakan kawasan yang mengembangkan usaha peternakan sapi bali. Keberhasilan usaha peternakan ditentukan oleh manajeman pemeliharaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan aspek teknis pemeliharaan ternak, meliputi aspek pembibitan, kandang, kesehatan, pakan dan aspek pemeliharaan sapi Bali di Kecamatan Tebing Tinggi Barat Kabupaten Kepulauan Meranti. Penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan Juni 2023 di Kecamatan Tebing Tinggi Barat, Kabupaten Kepulauan Meranti. Penelitian menggunakan metode survey menggunakan pendekatan deskriptif dan dianalis dengan menghitung nilai persentase, nilai rata-rata dan standar deviasi. Sampel yang diambil sebanyak 30 peternak di Kecamatan Tebing Tinggi Barat, Kabupaten Kepulauan Meranti. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rataan persentasen penerapan aspek teknis pembibitan, perkandangan, kesehatan, pakan dan pemeliharaan berturut-turut adalah 42,2%±26,40; 54,4%±28,50; 28,9%±26,65; 30,5%±28,56 dan 38,8%±30,81. Kesimpulan dari penerapan aspek teknis pemeliharan sapi bali di Kecamatan Tebing Tinggi Barat, Kabupaten Kepulauan Meranti pada aspek perkandangan baik, namun aspek pembibitan, kesehatan, pakan dan pemeliharaan tidak baik dan belum sesuai dengan Peraturan Menteri Pertanian Nomor46/ Permentan/ PK.210/8/ 2015. Kata Kunci: Aspek Teknis, Tebing Tinggi Barat, Sapi Bali
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 630 Usaha Tani, Pertanian, Teknologi Pertanian > 636 Peternakan |
Divisions: | Fakultas Pertanian dan Peternakan > Peternakan |
Depositing User: | fapertapet - |
Date Deposited: | 25 Jul 2023 06:19 |
Last Modified: | 25 Jul 2023 06:19 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/74900 |
Actions (login required)
View Item |