Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH BUDAYA KERJA TERHADAP KINERJA GURU DI SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 1 LAREH SAGO HALABAN

LISA ANGGRAINI PUTRI, - (2023) PENGARUH BUDAYA KERJA TERHADAP KINERJA GURU DI SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 1 LAREH SAGO HALABAN. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV)
bab 4.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)
[img]
Preview
Text
kecuali bab 4.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini mengkaji tentang Pengaruh Budaya Kerja terhadap Kinerja Guru di SMAN 1 Lareh Sago Halaban. Adapun yang jadi rumusan masalah dalam penelitian ini adalah adakah pengaruh yang signifikan budaya kerja terhadap kinerja guru. Jenis penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kuantitatif dengan tipe korelasional dengan menggunakan 2 variabel yaitu X dan Y. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh guru yang ada di SMAN 1 Lareh Sago Halaban sebanyak 54 orang. Objek dalam penelitian ini adalah Pengaruh Budaya Kerja terhadap Kinerja Guru di SMAN 1 Lareh Sago Halaban. Kemudian data penelitian diperoleh menggunakan kuesioner dan dokumentasi. Teknik sampel yang digunakan yaitu Simple Random Sampling dengan menggunakan bantuan analisis dari aplikasi SPSS ver. 16.0 for Windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Adanya terdapat pengaruh budaya kerja terhadap kinerja guru di SMAN 1 Lareh Sago Halaban yakni semakin tinggi tingkat budaya kerja seorang guru maka semakin tinggi juga kinerja guru tersebut. (2) Berdasarkan hubungan korelasi r_hitung untuk hubungan variable X dan variable Y sebesar 0,621 > 0,263 (r_tabel). Berdasarkan uji t_hitung>t_tabel nilai sebesar 5,714 > 2,007. Hal ini menunjukkan adanya pengaruh yang signifikan dan hubungan yang erat antara budaya kerja dan kinerja guru. Pada koefisien determinasi yang mencerminkan seberapa besar kontribusi budaya kerja terhadap kinerja guru sebesar 0,386 atau 38,6%. Berdasarkan hasil penelitian ini ada beberapa saran yang perlu dilakukan untuk meningkatkan budaya kerja dan kinerja guru yaitu guru seharusnya dapat meningkatkan kedisiplinan di lingkungan sekolah, dengan hadir setiap hari dan tepat waktu, menggunakan seragam yang lengkap, mengikuti kegiatan sekolah dan saling membantu antar guru untuk meningkatkan kualitas dalam pembelajaran dan guru harus dapat menciptakan proses belajar mengajar yang menyenangkan dengan meningkatkan keahlian dalam menggunakan media maupun strategi pembelajaran yang tepat serta tidak monoton. Selain itu guru harus melibatkan siswa untuk berpartisipasi dalam proses pembelajaran serta bersikap subjektif.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: ftk -
Date Deposited: 23 Jul 2023 06:03
Last Modified: 23 Jul 2023 06:03
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/74394

Actions (login required)

View Item View Item