Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

Kerjasama Sekolah dengan Masyarakat dalam Mendukung Program Sekolah di SMA Negeri 7 Pekanbaru

Istiqamah Pebrina, - (2023) Kerjasama Sekolah dengan Masyarakat dalam Mendukung Program Sekolah di SMA Negeri 7 Pekanbaru. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV)
PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (837kB)
[img]
Preview
Text
TANPA BAB IV.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Istiqamah Pebrina (2023): Kerjasama Sekolah dengan Masyarakat dalam Mendukung Program Sekolah di SMA Negeri 7 Pekanbaru Penelitian ini mengkaji tentang kerjasama sekolah dengan masyarakat dalam mendukung program sekolah di SMA Negeri 7 Pekanbaru. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana kerjasama sekolah dengan masyarakat dalam mendukung program sekolah dan untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat kerjasama sekolah dengan masyarakat dalam mendukung program sekolah di SMA Negeri 7 Pekanbaru. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Informan penelitian terdiri dari Waka Humas SMA Negeri 7 Pekanbaru sebagai informan kunci, orang tua peserta didik, tokoh masyarakat lingkungan sekitar sekolah dan masyarakat setempat. Secara keseluruhan jumlah informan yang terlibat dalam penelitian ini terdiri dari 4 orang informan. Teknik analisis data dilakukan melalui empat tahapan yaitu reduksi data, penyajian data, penyimpulan / verifikasi, dan kesimpulan akhir. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kerjasama sekolah dengan masyarakat dalam mendukung program sekolah telah berjalan dengan baik melalui komunikasi yang baik antara sekolah dengan masyarakat, adanya kesepakatan atau perjanjian, keterbukaan-Nya pihak sekolah kepada orang tua atau masyarakat dan berusaha melibatkan orang tua dan masyarakat pada kegiatan yang ada di sekolah. Serta penyampaian program sekolah secara jelas, akurat dan sesuai dengan keadaan. Faktor pendukung kerjasama sekolah dengan masyarakat yaitu sarana dan prasarana yang mendukung, program sekolah yang terencana, tenaga pendidik yang profesional dan organisasi sekolah yang aktif dan terampil. Sedangkan faktor penghambat kerjasama sekolah dengan masyarakat dalam mendukung program sekolah yaitu masih minimnya kesadaran orang tua untuk berpartisipasi pada kegiatan yang ada di sekolah. Kata Kunci : Kerjasama Sekolah , Masyarakat , Program Sekolah

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: ftk -
Date Deposited: 16 Jun 2023 04:27
Last Modified: 16 Jun 2023 04:27
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/71630

Actions (login required)

View Item View Item