NORMASIKIN, - (2022) Pengaruh Penggunaan Media Sosial Whatsapp terhadap Keterampilan Komunikasi Interpersonal Siswa Sekolah Menengah Atas Islam Terpadu Al Fityah Pekanbaru. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
Text (BAB IV)
PEMBAHASAN.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (393kB) |
||
|
Text
GABUNGAN TANPA BAB IV.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Normasikin, (2022): Pengaruh Penggunaan Media Sosial Whatsapp terhadap Keterampilan Komunikasi Interpersonal Siswa Sekolah Menengah Atas Islam Terpadu Al Fityah Pekanbaru. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penggunaan media sosial WhatsApp dan kemampuan komunikasi interpersonal siswa serta pengaruh penggunaan media sosial WhatsApp terhadap keterampilan komunikasi interpersonal siswa di Sekolah Menengah Atas Islam Terpadu Al Fityah Pekanbaru. Jenis penelitian adalah penelitian kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa yang berjumlah 150 siswa dengan sampel sebanyak 109 siswa. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan simple random sampling. Teknik Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan angket media sosial WhatsApp dan keterampilan komunikasi interpersonal. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) penggunaan media sosial WhatsApp di Sekolah Menengah Atas Islam Terpadu AL Fityah secara berada pada kategori tinggi persentase sebesar 67,88%, 2) Keterampilan komunikasi interpersonalnya berada pada kategori rendah dengan persentase sebesar 56,26%, 3) Ada pengaruh yang signifikan penggunaan media sosial WhatsApp terhadap keterampilan komunikasi interpersonal siswa di Sekolah Menengah Atas Islam Terpadu AL Fityah yang terbukti dari nilai t hitung > t tabel (8,237> 1,660), dengan sig = 0.000 0,05. Persentase pengaruh penggunaan media sosial WhatsApp terhadap keterampilan komunikasi interpersonal siswa adalah sebesar 38,8% dan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak masuk dalam penelitian ini. Kata Kunci: Media Sosial , Whatsapp, Keterampilan Komunikasi Interpersonal
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | ftk - |
Date Deposited: | 06 Dec 2022 04:47 |
Last Modified: | 06 Dec 2022 04:47 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/64403 |
Actions (login required)
View Item |