Helliyus Pittoria (2015) KUALITAS MIKROBIOLOGIS SOSIS PROBIOTIK DAGING KERBAU DENGAN PENAMBAHAN BAKTERI Lactobacillus plantarumPADA KONSENTRASIBERBEDA. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
FM.pdf Download (177kB) | Preview |
|
|
Text
BAB 1.pdf Download (40kB) | Preview |
|
|
Text
BAB 2.pdf Download (64kB) | Preview |
|
|
Text
BAB 3.pdf Download (79kB) | Preview |
|
Text
BAB 4.pdf Restricted to Registered users only Download (106kB) |
||
|
Text
bab v.pdf Download (13kB) | Preview |
|
|
Text
EM.pdf Download (26kB) | Preview |
Abstract
Dewasa ini, pemanfaatan mikroorganisme dianggap sangat penting untuk meningkatkan kualitas sosis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan bakteri Lactobacillus plantarum dalam proses fermentasi sosis terhadap kualitas produk ditinjau dari sifat mikrobiologis. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan, masing masing perlakuan dengan 4 ulangan. Perlakuan pada penelitian ini adalah penambahan Bakteri Asam Laktat (BAL) dengan strain Lactobacillus plantarum pada sosis daging kerbau dengan beberapa konsentrasi (0%, 2%, 4%, 6% dan 8%). Parameter yang diamati meliputi total plate count (TPC), kapang dan BAL. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan Lactobacillus plantarum dengan konsentrasi berbeda pada sosis daging kerbau memberikan pengaruh yang sangat nyata (P<0,01) dalam meningkatkan TPC dan BAL. Namun demikian, penambahan Lactobacillus plantarum berkorelasi negatif terhadap parameter kapang. Kesimpulan dari penelitian ini adalah penambahan pada level 4% Lactobacillus plantarum dalam sosis daging kerbau merupakan perlakuan terbaik dalam meningkatkan kualitas TPC, kapang, dan BAL. Kata Kunci: Sosis, daging kerbau, Lactobacillus plantarum, total plate count, kapang, bakteri asam laktat.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 630 Usaha Tani, Pertanian, Teknologi Pertanian > 636 Peternakan |
Divisions: | Fakultas Pertanian dan Peternakan > Peternakan |
Depositing User: | eva sartika |
Date Deposited: | 04 Aug 2016 04:19 |
Last Modified: | 04 Aug 2016 04:19 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/6151 |
Actions (login required)
View Item |