CHALIST DWIVANERA PUTRI ZULFAN, - (2021) Hubungan Religiusitas dan Dukungan sosial terhadap Family Quality Of Life pada Orangtua dengan Anak Berkebutuhan Khusus. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (739kB) |
||
|
Text
SKRIPSI CHALIST DWIVANERA PUTRI ZULFAN.pdf Download (4MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh religiusitas dan dukungan sosial terhadap family quality of life orang tua anak berkebutuhan khusus. Jika orangtua memiliki family quality of life yang tinggi, maka dapat dikatakan bahwa orangtua tersebut memiliki kepuasan terhadap hidupnya, dapat menikmati hidup dan bisa menghadapi kesulitan dan masalah fisik maupun psikologis. Subjek dalam penelitian ini sebanyak 73 orang tua anak berkebutuhan khusus di Pekanbaru. Instrument penelitian menggunakan adaptasi skala FQoL (Beach Center on Disability, 2012) terdiri dari 25 aitem, adaptasi dan modifikasi skala religiusitas (Huber & Huber, 2012) terdiri dari 15 aitem dan adaptasi skala dukungan sosial (Sherbourne &Stewart, 1991) terdiri dari 19 aitem. Berdasarkan hasil analisis regresi berganda menunjukkan bahwa religiusitas dan dukungan sosial secara bersama-sama memiliki hubungan yang signifikan dengan family quality of life pada orang tua anak berkebutuhan khusus (F= 15,949; p= 0,000; R=0,559). Religiusitas memiliki kontribusi yang lebih besar (0,623) daripada dukungan sosial (0,386). Hasil analisis uji perbedaan menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan family qualiy of life, religiusitas, dan dukungan sosial berdasarkan agama, pendidikan, dan penghasilan. Namun berdasarkan hasil analisis One-Way ANOVA, terdapat perbedaan family quality of life terhadap pekerjaan orangtua. Selain itu, hasil penelitian juga menunjukan adanya korelasi religiusitas dan dukungan sosial dengan domain-domain family quality of life. Kata kunci: religiusitas, dukungan sosial, family quality of life, orang tua anak berkebutuhan khusus.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 100 Filsafat dan Psikologi > 150 Psikologi 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Psikologi > Psikologi |
Depositing User: | fpsi - |
Date Deposited: | 06 Aug 2021 06:49 |
Last Modified: | 06 Aug 2021 06:49 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/53386 |
Actions (login required)
View Item |