Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGGUNAAN TEPUNG DAUN APU-APU (Pistia stratiotes) FERMENTASI DALAM RANSUM KOMERSIAL TERHADAP PERFORMA BROILER

Agus Prianto, - (2020) PENGGUNAAN TEPUNG DAUN APU-APU (Pistia stratiotes) FERMENTASI DALAM RANSUM KOMERSIAL TERHADAP PERFORMA BROILER. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text
HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (373kB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI GABUNG.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

PENGGUNAAN TEPUNG DAUN APU-APU (Pistia stratiotes) FERMENTASI DALAM RANSUM KOMERSIAL TERHADAP PERFORMA BROILER Agus Prianto (11481104357) Dibawah bimbingan Ir. Eniza Saleh, MS dan Edi Erwan, S.Pt., M.Sc.,Ph.D INTISARI Tanaman apu-apu (Pistia stratiotes) merupakan gulma air yang memiliki potensi untuk dijadikan sebagai bahan pakan unggas, namun pemanfaatannya belum optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan tepung daun apu-apu dalam ransum komersial terhadap performa broiler yang diberi tepung daun apu-apu fermentasi sebagai bahan penyusun ransum. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 5 ulangan. Perlakuan terdiri dari 100 % ransum komersial tanpa penambahan RFTDA, 5% RFTDA + 95 % ransum komersial, 10% RFTDA + 90 % ransum komersial, 15% RFTDA + 85 % ransum komersial. Parameter yang diamati meliputi konsumsi ransum, bobot badan akhir, pertambahan bobot badan, konversi ransum serta Income Over Feed Cost (IOFC). hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penambahan tepung daun apu-apu yang difermentasikan hingga level 15% belum memberikan pengaruh nyata (P>0,05) terhadap konsumsi ransum, berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap bobot badan akhir dan pertambahan bobot badan. Dapat disimpulkan bahwa Penambahan ransum fermentasi berbasis tepung daun apu-apu dalam ransum komersial pada level 5% merupakan perlakuan terbaik ditinjau dari konsumsi ransum, bobot badan akhir, pertambahan bobot badan, konversi ransum serta income over feed cost (IOFC). Kata kunci: Tepung daun Apu-apu, performa, IOFC, ayam broiler.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 630 Usaha Tani, Pertanian, Teknologi Pertanian > 636 Peternakan
Divisions: Fakultas Pertanian dan Peternakan > Peternakan
Depositing User: fapertapet -
Date Deposited: 02 Feb 2021 05:56
Last Modified: 02 Feb 2021 05:56
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/38345

Actions (login required)

View Item View Item