YUNI ANISA, - (2020) Implementasi Supervisi Akademik Kepala Sekolah dalam Manajemen Kelas di Madrasah Aliyah Muhammadiyah Pekanbaru. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (6MB) |
|
Text
YUNI ANISA.pdf Download (6MB) |
Abstract
ABSTRAK Yuni Anisa, (2020): Implementasi Supervisi Akademik Kepala Sekolah dalam Manajemen Kelas di Madrasah Aliyah Muhammadiyah Pekanbaru. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui implementasi supervisi akademik kepala sekolah dalam manajemen kelas di Madrasah Aliyah Muhammadiyah Pekanbaru. Jenis penelitian ini yaitu penelitian deskriptif kualitatif, subyek dari penelitian ini adalah kepala sekolah di Madrasah Aliyah Muhammadiyah Pekanbaru. Sedangkan objek-nya adalah implementasi supervisi akademik dalam manajemen kelas di Madrasah Aliyah Muhammadiyah Pekanbaru. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Dalam menganalisis data penulis menggunakan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Adapun jumlah informan dalam penelitian ini 2 orang yaitu pertama kepala sekolah, kedua guru di Madrasah Aliyah Muhammadiyah Pekanbaru. Kepala sekolah bertugas sebagai supervisor di sekolah untuk membantu guru dalam memperbaiki proses pembelajaran kearah yang lebih baik. Data hasil penelitian yang penulis lakukan implementasi supervisi akademik kepala sekolah dalam manajemen kelas belum optimal namun sudah cukup baik, Perencanaan, teknik dan evaluasi supervisi akademik yang dilakukan kepala madrasah Aliyah Muhammadiyah Pekanbaru sudah tersusun dengan bagus sesuai dengan ketentuan yang ada, yaitu perencanaan supervisi akademik kepala madrasah di Madrasah Aliyah Muhammadiyah Pekanbaru dilakukan dengan cara rapat dan merencanakan kepada seluruh guru untuk melengkapi administrasi sebelum masuk tanggal awal dari pada proses kegiatan belajar mengajar diawal tahun, administrasi tersebut seperti perangkat pembelajaran yang berupa perangkat RPP, rencana pembelajaran, KKM, absesensi siswa dan juga termasuk soal-soal yang akan di berikan ke siswa dan semua yang melingkup dari pada dokumen-dokumen yang akan dilakukan atau dibuat oleh seorang guru dalam mempersiapkan tahun ajaran baru atau dalam mempersiapkan proses pembelajaran di Madrasah Aliyah Muhammadiyah Pekanbaru. Kemudian, teknik supervisi yang digunakan kepala madrasah MA Muhammadiyah Pekanbaru yaitu secara individual dan kelompok. Dan evaluasi supervisi akademik yang dilakukan kepala madrasah dalam mengembangkan profesionalisme guru melalui penilaian yang dilakukan kepada guru untuk mengetahui sejauh mana peningkatan kinerja guru telah berjalan apakah sudah lebih baik atau belum. Kata Kunci: Implementasi Supervisi Akademik, Manajemen Kelas
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | ftk - |
Date Deposited: | 10 Aug 2020 02:06 |
Last Modified: | 10 Aug 2020 02:07 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/29065 |
Actions (login required)
View Item |