Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

IMPLEMENTASI PROGRAM ADIWIYATA DI SEKOLAH SMAN 7 PEKANBARU

ANGGA MULIA NASUTION, - (2020) IMPLEMENTASI PROGRAM ADIWIYATA DI SEKOLAH SMAN 7 PEKANBARU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img] Text
Skripsi Gabungan.pdf

Download (3MB)
[img] Text (Bab IV)
Hasil Penelitian.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (730kB)

Abstract

IMPLEMENTASI PROGRAM ADIWIYTA DI SEKOLAH SMAN 7 PEKANBARU ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi program Adiwiyata di Sekolah SMAN 7 Pekanbaru yang mencakup terdiri dari 4 (empat) komponen program Adiwiyata yaitu, kebijakan berwawasan lingkungan, kurikulum berwawasan lingkungan, kegiatan lingkungan berbasis partisipatif, dan pengelolaan sarana pendukung ramah lingkungan. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Informan penelitian ini adalah Kepala sekolah, Ketua Tim Adiwiyata Sekolah, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum, Wakil Kepala Sekolah Bidang Sarana dan Prasarana, Guru, dan Siswa. Lokasi penelitian dilaksanakan di SMAN 7 Pekanbaru. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa : (1) pelaksanaan berwawasan lingkungan sudah terlaksana dengan merubah visi misi yang mengandung pengelolaan lingkungan dan adanya alokasi dana untuk program Adiwiyata dalam upaya pengelolaan lingkungan sekolah, kurikulum berwawasan lingkungan dilaksanakan dengan mengintegrasikan materi wawasan lingkungan ke dalam mata pelajaran, kegiatan lingkungan bersifat partisipatif dilaksanakan melalui berbagai aksi lingkungan sesuai dengan kebijakan yang dibuat sekolah, dan mengelola sarana pendukung ramah lingkungan dengan memanfaatkan Green House, rumah kompos, lubang biopori, tanaman hidroponik, taman literasi, tong sampah, dan bank sampah. Akan tetapi masih terdapat sarana pendukung ramah lingkungan yang tidak terawat dengan baik seperti, green house dibiarkan saja, lubang biopori yang tidak berfungsi dan tergenang oleh saluran air (selokan). (2) Sekolah telah mengupayakan beberapa kegiatan yang melibatkan peseta didik dalam program Adiwiyata, antara lain melibatkan siswa dalam aksi Operasi semut artinya siswa memungut sampah sambil berjalan, memanfaatkan sumberdaya air dan listrik secara efektif. Faktor yang mempengaruhi Implementasi Program Adiwiyata di SMAN 7 Pekanbaru adalah Sarana, Partisipasi Warga Sekolah, dan Anggaran kegiatan Adiwiyata. Kata Kunci : Kebijakan, Implementasi, Program Adiwiyata

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 373 Pendidikan Tingkat Sekolah Lanjutan > 373.238 Sekolah Menengah Atas, SMA
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Administrasi Negara
Depositing User: fekon -
Date Deposited: 18 May 2020 12:04
Last Modified: 18 May 2020 12:04
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/26568

Actions (login required)

View Item View Item