KIKI NUR AYU (2017) ANALISIS KUALITAS PELAYANAN PAJAK KENDARAAN BERMOTOR DI UNIT PELAKSANA TEKNIS (UPT) PENDAPATAN BAGAN BATU KABUPATEN ROKAN HILIR. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
1. COVER_2017188ADN.pdf Download (164kB) | Preview |
|
|
Text
2. PERSETUJUAN (1).pdf Download (315kB) | Preview |
|
|
Text
3. ABSTRAK (1).pdf Download (118kB) | Preview |
|
|
Text
4. KATA PENGANTAR (1).pdf Download (338kB) | Preview |
|
|
Text
5. DAFTAR ISI (1).pdf Download (209kB) | Preview |
|
|
Text
6. BAB I (1).pdf Download (361kB) | Preview |
|
|
Text
7. BAB II (1).pdf Download (612kB) | Preview |
|
|
Text
8. BAB III (1).pdf Download (346kB) | Preview |
|
Text
9. BAB IV (1).pdf Restricted to Repository staff only Download (313kB) |
||
|
Text
10. BAB V (1).pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
12. DAFTAR PUSTAKA (1).pdf Download (269kB) | Preview |
Abstract
Pelayanan adalah suatu kegiatan untuk membantu maupun melayani masyarakat dalam memenuhi kebutuhannya disegala bidang. Penelitian ini mengenai Pelayanan Pajak Kendaraan Bermotor Di Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pendapatan Bagan Batu. Pajak kendaraan bermotor merupakan suatu pajak yang memberikan kontribusi besar dalam pembangunan disuatu daerah. Pelaksanaan pembayaran pajak kendaraan bermotor dilaksanakan oleh tiga instansi terkait yaitu Dinas Pendapatan, Kepolisian dan PT. Jasa Raharja. Dalam rangka meningkatkan kepatuhan wajib pajak dalam melakukan pembayaran pajak kendaraan bermotor maka dapat dilakukan dengan cara meningkatkan mutu pelayanan.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pelayanan pajak kendaraan bermotor di Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pendapatan Bagan Batu dan untuk mengetahui strategi yang digunakan untuk meningkatkan pelayanan di kantor UPT Pendapatan Bagan Batu. Dalam penelitian ini ada beberapa teknik pengumpulan data yang dilakukan oleh penulis yaitu diantaranya observasi, wawancara serta angket/kuisioner. Jumlah Populasi didalam penelitian ini adalah seluruh wajib pajak yang melakukan pembayaran pajak kendaraan bermotor di UPT Pendapatan Bagan Batu, sedangkan sampelnya berjumlah 100 responden yang ditentukan secara Insidental, serta ada 4 key informan. Adapun metode analisis data penulis menggunakan metode deskriptif kualitatif yaitu menganalisis data, kalimat, gambar dengan memberikan keterangan berdasarkan teori yang digunakan.Dari penelitian ini diperoleh kesimpulan bahwa pelayanan pajak kendaraan bermotor di Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pendapatan Bagan Batu secara umum dapat dikatakan dalam kategori baik, berdasarkan rekapitulasi jawaban responden pada angket/ kuisioner yaitu 66,15% pada interval 51%-75%, dimana ada 4 indikator dalam kategori kurang baik yaitu kesederhanaan, kejelasan, kepastian waktu, serta kemudahan akses. Sedangkan dari hasil observasi penulis serta wawancara pelayanan pajak kendaraan bermotor di UPT Pendapatan Bagan Batu dikategorikan kurang baik. Kata kunci : Kualitas, Pelayanan, Pajak Kendaraan Bermotor
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 350 Administrasi Negara, Ilmu Kemiliteran > 351 Administrasi Negara |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Administrasi Negara |
Depositing User: | Ms. Ernawati |
Date Deposited: | 16 Aug 2019 03:31 |
Last Modified: | 16 Aug 2019 03:31 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/17424 |
Actions (login required)
View Item |