NIKEN PRIMA HALIN (2018) PENGARUH PERSEPSI DOSEN TERHADAP MINAT BERINVESTASI PADA GALERI INVESTASI SYARIAH UIN SUSKA RIAU MENURUT TINJAUAN EKONOMI SYARIAH. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
1. COVER__2018318EI.pdf Download (160kB) | Preview |
|
|
Text
2. PENGESAHAN__2018318EI.pdf Download (429kB) | Preview |
|
|
Text
3. ABSTRAK__2018318EI.pdf Download (128kB) | Preview |
|
|
Text
4. KATA PENGANTAR__2018318EI.pdf Download (149kB) | Preview |
|
|
Text
5. DAFTAR ISI__2018318EI.pdf Download (133kB) | Preview |
|
|
Text
6. BAB I__2018318EI.pdf Download (325kB) | Preview |
|
|
Text
7. BAB II__2018318EI.pdf Download (200kB) | Preview |
|
|
Text
8. BAB III__2018318EI.pdf Download (436kB) | Preview |
|
Text
9. BAB IV__2018318EI.pdf Restricted to Repository staff only Download (480kB) |
||
|
Text
10. BAB V__2018318EI.pdf Download (131kB) | Preview |
|
|
Text
11. DAFTAR PUSTAKA__2018318EI.pdf Download (139kB) | Preview |
Abstract
Latar belakang penelitian ini bedasarkan pengamatan yang dilakukan penulis terhadap dosen fakultas syariah dan hukum UIN Suska Riau yang mengetahui Galeri Investasi Syariah UIN Suska riau tetapi belum memiliki ketertarikan untuk berinvestasi saham pada galeri investasi syariah tersebut. sedangkan ada sebagian kecil dosen yang berminat dan berinvestasi saham pada galeri investasi syariah. Jadi penulis ingin mengetahui apakah persepsi dosen berpengaruh terhadap minat berinvestasi pada galeri syariah UIN Suska Riau. Dalam penelitian ini penulis menggunakan teknik analisa data kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini yaitu sebanyak 92 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan accidental sampling. Jumlah sampel dalam penelitian ini menggunakan rumus slovin yaitu sebanyak 48 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, angket, dan dokumentasi. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan sekunder. Data primer yaitu data yang diperoleh langsung dari responden yaitu dosen fakultas syariah UIN Suska Riau. Data sekunder yaitu data yang diperoleh dari tulisan atau buku-buku dan dokumen-dokumen yang berhubungan dengan penelitian ini. Dari hasil penelitian ini diperoleh bahwa persepsi dosen memiliki pengaruh yang positif terhadap minat berinvestasi pada galeri investasi syariah UIN SUSKA Riau dengan persamaan regresi yang dihasilkan adalah Y = 10,237 + 0,896 X yaitu bernilai positif. Variabel independent (persepsi) mempengaruhi variabel dependen (minat berinvestasi) dengan penjelasan sebagai berikut, persepsi (X) berpengaruh signifikan terhadap minat berinvestasi (Y), hal ini dapat dibuktikan dari hasil uji parsial (uji t), yaitu nilai t i hitung sebesar 8.208 > t 2,013 (48-2 = 46) pada label signifikan 0,000 < 0,05 yang berarti memiliki hubungan keeratan antara dua variabel yang mana H diterima karena terdapat pengaruh yang signifikan. 1 Menurut tinjauan ekonomi syariah bahwa berinvestasi pada galeri investasi syariah telah sesuai dengan prinsip ekonomi syariah. Karena pada Galeri Investasi Syariah UIN Suska Riau tidak terdapat unsur yang bertentangan dengan prinsip ekonomi syariah.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah |
Depositing User: | Mrs Rina Amelia - |
Date Deposited: | 22 Jul 2019 03:04 |
Last Modified: | 22 Jul 2019 03:04 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/16428 |
Actions (login required)
View Item |