Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

STRATEGI KOMUNIKASI TATA PEMERINTAHAN KOTA DALAM MENSOSIALISASIKAN PERDA NO. 4 TAHUN 2016 TENTANG PEMEKARAN KELURAHAN DI PEKANBARU

ENDANG EKA FAUZI (2018) STRATEGI KOMUNIKASI TATA PEMERINTAHAN KOTA DALAM MENSOSIALISASIKAN PERDA NO. 4 TAHUN 2016 TENTANG PEMEKARAN KELURAHAN DI PEKANBARU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini membahas tentang strategi komunikasi tata pemerintahan Kota dalam mensosialisasikan Perda No.4 tahun 2016 tentang Pemekaran Kelurahan di Kota Pekanbaru. Untuk lebih terciptanya tertib pemerintahan makan Tata Pemerintahan Kota Pekanbaru melakukan sosialisasi dengan tujuan supaya masyarakat tidak lagi kekurangan informasi. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu bagaimana strategi komunikasi Tata Pemerintahan Kota dalam mensosialisasikan Perda No. 4 tahun 2016 tentang Pemekaran Kelurahan di Kota Pekanbaru. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana strategi komunikasi tata pemerintahan Kota dalam mensosialisasikan Perda No. 4 tahun 2016 tentang Pemekaran Kelurahan di Kota Pekanbaru. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu deskriptif kualitatif. Sumber data diperoleh dari data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data deskriptif kualitatif.. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, strategi yang dilakukan oleh Tata Pemerintahan Kota untuk tentang Pemekaran ialah dengan cara komunikasi langsung dan tidak langsung. Komunikasi langsung berupa komunikasi yang dilakukan secara terbuka seperti pertemuan dinas, menunjuk Camat dan Lurah sebagai tim sosialisasi dan mengadakan sosialisasi langsung kepada masyarakat. Sedangkan komunikasi tidak langsung berupa komunikasi yang dilakukan melalu media seperti media sosial, media luar ruangan dan media cetak. Kata kunci : Strategi Komunikasi, Sosialisasi, Tata Pemerintahan .

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: ?? 302.2 ??
Divisions: ?? dak_ik ??
Depositing User: Users 14152 not found.
Date Deposited: 10 Jul 2019 03:58
Last Modified: 10 Jul 2019 03:58
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/15576

Actions (login required)

View Item View Item