Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGUNGKAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY DALAM LAPORAN TAHUNAN PERUSAHAAN ( STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR SEKTOR PERTAMBANGAN YANG ADA DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2014-2016)

SITI SYARAH (2018) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGUNGKAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY DALAM LAPORAN TAHUNAN PERUSAHAAN ( STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR SEKTOR PERTAMBANGAN YANG ADA DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2014-2016). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan ini untuk menguji apa saja faktor-faktor yang mempengaruhi pengungkapan corporate social responsibility dalam laporan tahunan perusahaan. Dimana dalam penelitian ini faktor yang diteliti adalah ukuran perusahaan, profitabilitas, ukuran dewan komisaris, umur perusahaan, dan kepemilikan institusional. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah laporan tahunan periode 2014-2016. Populasi penelitian ini adalah perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa efek Indonesia tahun 2014-2016. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling (penentuan sampel dengan ketentuan tertentu), sehingga diperoleh 29 sampel perusahaan pertambangan selama periode 20142016. Hipotesis dalam penelitian ini diuji dengan menggunakan analisis linear berganda dengan bantuan SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ukuran perusahaan, profitabilitas, umur perusahaan dan kepemilikan institusional tidak berpengaruh terhadap pengungkapan CSR. Sedangkan ukuran dewan komisaris berpengaruh terhadap pengungkapan CSR. Perhitungan nilai koefisien determinasi (R²) diperoleh nilai sebesar 0,419% artinya bahwa pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen adalah sebesar 41,9%. Sedangkan sisanya 58,1% dipengaruhi oleh variabel lain. Kata kunci: Corporate Social Responsibility (CSR), Ukuran Perusahaan, Profitabilitas, Ukura Dewan Komisaris, Umur Perusahaan dan Kepemilikan Institusional.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: ?? 657 ??
Divisions: ?? ek_ak ??
Depositing User: Users 14154 not found.
Date Deposited: 07 May 2019 06:26
Last Modified: 07 May 2019 06:26
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/13136

Actions (login required)

View Item View Item