Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

INVENTARISASI DAN IDENTIFIKASI HIJAUAN PAKAN DI DESA SEI SIMPANG DUA KECAMATAN KAMPAR KIRI HILIR KABUPATEN KAMPAR

Israk Wahyudi (2010) INVENTARISASI DAN IDENTIFIKASI HIJAUAN PAKAN DI DESA SEI SIMPANG DUA KECAMATAN KAMPAR KIRI HILIR KABUPATEN KAMPAR. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2010_201021PTK.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Desa Sei Simpang Dua merupakan salah satu Desa di Kecamatan Kampar Kiri Hilir Kabupaten Kampar yang berpotensi untuk pengembangan ternak sapi Bali. Hal ini didukung oleh perkebunan kelapa sawit yang ada di Desa sei Simpang Dua, yang mana banyak terdapat hijauan pakan di bawah dan di sekitar perkebunan kelapa sawit tersebut. Tujuan penelitian ini adalah untuk menginventarisasi dan mengidentifikasi hijauan pakan yang terdapat di Desa Sei Simpang Dua. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi tentang jenis hijauan pakan yang ada di Desa Sei Simpang Dua dan sebagai pedoman pengembangan ternak ruminansia di Desa Sei Simpang Dua Kecamatan Kampar Kiri Hilir Kabupaten Kampar. Peubah yang diamati dalam penelitian ini adalah profil peternak, pakan, ketersediaan lahan dan inventarisasi serta identifikasi hijauan pakan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey menggunakan kuisioner (daftar pertanyaan) dengan cara wawancara dan pengamatan langsung dilapangan. Data identifikasi hijauan pakan disajikan dalam bentuk narasi dan gambar, sedangkan data profil peternak, pakan dan ketersediaan lahan disajikan dalam bentuk tabel. Data tersebut diolah menggunakan rumus rata-rata, standar deviasi dan persentase menurut (Sudjana, 1996). Hasil penelitian menunjukkan jenis hijauan pakan yang diberikan oleh peternak adalah Rumput Lapangan, Bayaman, Rumput Ilalang, Rumput Paitan, Pakisan, Rumput Kumpai dan Rumput Gajah. Hijauan pakan di Desa Sei Simpang Dua yang diberikan kepada ternak merupakan hijauan yang tumbuh liar yang terdapat di bawah dan di sekitar perkebunan kelapa sawit kecuali Rumput Gajah. Dari 40 orang responden, jumlah responden yang memberikan Rumput Lapangan adalah 18 orang, Rumput Bayaman 25 orang, Rumput Ilalang 10 orang, Rumput Paitan 28 orang, Pakis-pakisan 8 orang, Rumput Kumpai 15 orang dan Rumput Gajah 10 orang. Kata kunci : hijauan pakan, inventarisasi dan identifikasi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 630 Usaha Tani, Pertanian, Teknologi Pertanian > 636 Peternakan
Divisions: Fakultas Pertanian dan Peternakan > Peternakan
Depositing User: Mutiara Jannati
Date Deposited: 24 Aug 2017 06:28
Last Modified: 24 Aug 2017 06:28
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/10682

Actions (login required)

View Item View Item