FADIA HAYA PUTRI, - (2023) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS WEB GOOGLE SITES PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA MATERI STATISTIKA TERINTEGRASI AL-QUR`AN KELAS V DI MI AL-IKHWAN PEKANBARU. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
|
Text
SKRIPSI FADIA HAYA PUTRI.pdf Download (6MB) | Preview |
|
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (960kB) |
Abstract
ABSTRAK Fadia Haya Putri, ( 2023 ) : Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Web Google Sites pada Mata Pelajaran Matematika Materi Statistika Terintegrasi Al- Qur`an Kelas V MI Al-Ikhwan Pekanbaru Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan media pembelajaran berbasis web google sites yang memenuhi kriteria valid, praktis, dan efektif. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pesatnya kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi sehingga mengharuskan pendidik untuk berinovasi dalam membuat media pembelajaran. Jenis penelitian ini menggunakan research and development dengan model pengembangan plomp. Tahapan pengembangan media pembelajaran berbasis web google sites diawali preliminary research, dilanjutkan dengan prototyping stage, dan diakhiri dengan assessment phase. Data dalam penelitian ini berupa data kualitatif dan kuantitatif yang dikumpulkan menggunakan angket validitas, kepraktisan, dan efektivitas hasil pemahaman belajar. Hasil validitas media pembelajaran sudah dinyatakan valid berdasarkan hasil validasi ahli materi dengan perolehan nilai 91%, aspek ahli media perolehan nilai 97%, aspek ahli bahasa dengan nilai 95%, aspek ahli integrasi dengan nilai 88%. Tahap selanjutnya yaitu uji praktikalitas pendidik memperoleh nilai 94% dan uji praktikalitas peserta didik dengan nilai 90%. Berdasarkan uji efektivitas peserta didik memperoleh nilai 84% kategori sangat efektif. Berdasarkan data tersebut dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran berbasis web google sites terintegrasi al-qur`an dinyatakan valid, praktis, dan efektif digunakan sebagai media pembelajaran Matematika SD/MI. Kata Kunci: Media Pembelajaran, Google Sites, Integrasi
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | ftk - |
Date Deposited: | 25 Jul 2023 04:25 |
Last Modified: | 25 Jul 2023 04:25 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/74805 |
Actions (login required)
View Item |