Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

IMPLEMENTASI SISTEM UPAH TERHADAP KARYAWAN KONVEKSI DI KECAMATAN BUKIT RAYA PEKANBARU MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Study Kasus Pada Home Konveksi Surya Pelangi Di Jalan Puyuh Mas)

Ahmad Saiful (2013) IMPLEMENTASI SISTEM UPAH TERHADAP KARYAWAN KONVEKSI DI KECAMATAN BUKIT RAYA PEKANBARU MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Study Kasus Pada Home Konveksi Surya Pelangi Di Jalan Puyuh Mas). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2013_2013282EI.pdf

Download (497kB) | Preview

Abstract

Skripsi ini mengkaji tentang “Implementasi Sistem Upah Terhadap Karyawan Konveksi Di Kecamatan Bukit Raya Pekanbaru Menurut Perspektif Ekonomi Islam. Penelitian ini bersifat lapangan yang dilakukan pada Home Konveksi Surya Pelangi Di Jalan Puyuh Mas Kecamatan Bukit Raya Pekanbaru. Latar belakang masalah penulis mengambil judul ini adalah tentang kebanyakan pengusaha menentukan upah karyawannya dengan mematok jumlah upah yang tetap untuk karyawannya berdasarkan waktu yang telah ditentukan. Seperti : perhari, perminggu dan perbualan. Sedangkan di konveksi ini pemimpinnya menentukan jumlah upahnya berdasarkan jumlah output hasil produksi yang bisa diproduksi oleh masing-masing karyawan tiap harinya. Adapun masalah yang diteliti dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui sistem upah kerja karyawan dan bagaimana implementasi upah karyawan di home Konveksi Surya Pelangi. Hal ini perlu diteliti, karena sistem upah dan implementasinya sangat berpengaruh dalam meningkatkan produksi penjualan di home Konveksi Surya Pelangi ini. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan ( field research) di home Konveksi Surya Pelangi. Adapun sumber data yang digunakan adalah sumber data primer yaitu data yang diperoleh langsung dari lapangan diperoleh dari pekerja/ karyawan yang bekerja di Konveksi Surya Pelangi, sedangkan sumber data sekunder yaitu data yang diperoleh dari pihak-pihak yang terkait serta buku-buku yang terkait dengan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana system upah kerja karyawan dan bagaimana implementasinya. Dengan metode pengumpulan data dengan cara wawancara , observasi, dan studi pustaka. Setelah data terkumpul penulis melakukan analisis data dengan menggunakan metode deskriptif. Dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sistem upah pada karyawan menggunakan sistem upah borongan dan bulanan, dan implementasi upah pada karyawan home Konveksi Surya Pelangi disini terkait dengan lima bagian yaitu dipengaruhi oleh lama bekerja, sistem kerja untuk menghasilkan barang produksi ii tidak ada batasan, profesionalitas karyawan, proses produksi dan jumlah produksi yang dihasilkan. Secara ekonomi Islam implementasi upah karyawan disini sudah sesuai dengan profesionalitas dalam bekerja dan dalam pemberian upahnya, dapat dijelaskan dalam surat At-Taubah ayat 105 yang menjelaskan tentang bekerjalah kamu, maka Allah dan Rasulnya serta orang-orang mukmin akan melihat pekerjaanmu itu. Namun diukur dari ketentuan Upah Minimum Provinsi (UMP) Pekanbaru dibawah Rp. 1.300.000. hal ini disebabkan jumlah

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: Mutiara Jannati
Date Deposited: 19 Dec 2016 12:49
Last Modified: 19 Dec 2016 12:49
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/9952

Actions (login required)

View Item View Item