Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PRODUKSI KERUPUK AMPLANG DI DESA KUALA PATAH PARANG KECAMATAN SUNGAI BATANG KABUPATEN INDRAGIRI HILIR DITINJAU MENURUT EKONOMI ISLAM

Nur’aina (2013) PRODUKSI KERUPUK AMPLANG DI DESA KUALA PATAH PARANG KECAMATAN SUNGAI BATANG KABUPATEN INDRAGIRI HILIR DITINJAU MENURUT EKONOMI ISLAM. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2013_2013170EI.pdf

Download (472kB) | Preview

Abstract

Perkembangan Produksi Kerupuk Amplang yang berkembang bagus, mendorong masyarakat Desa Kuala Patah Parang memproduksi Kerupuk Amplang sendiri, dikarenakan meningkatnya tarif perekonomian masyarakat yang ada di Desa Kuala Patah Parang. Penelitian ini mempunyai Rumusan masalah yaitu Bagaimana pengelolaan dan pemasaran Produksi Kerupuk Amplang di Desa Kuala Patah parang, Apa kendala dalam pengelolaan dan pemasaran Produksi Kerupuk Amplang dan Bagaimana peranan Produksi Kerupuk Amplang dalam meningkatkan perekonomian masyarakat yang ada di Desa Kuala Patah Parang. Bagaimana usaha Produksi Kerupuk Amplang jika ditinjau menurut dari Ekonomi Islam. Penelitian ini berlokasi di Desa Kuala Patah Parang Kecamatan Sungai Batang Kabupaten Indragiri Hilir. Tujuan penelitian. Untuk mengetahui pengelolaan dan pemasaran Produksi Kerupuk Amplang di Desa Kuala Patah Parang. Untuk mengetahui kendala dalam pengelolaan dan pemasaran usaha produksi Kerupuk Amplang dan Bagaimana peranan Produksi Kerupuk Amplang dalam meningkatkan perekonomian masyarakat yang ada di Desa Kuala Patah Parang. Untuk mengetahui Produksi Kerupuk Amplang di Desa Kuala Patah Parang jika ditinjau dari Ekonomi Islam Adapun subjek dalam penelitian ini adalah masyarakat yang berdomisili di Desa Kuala Patah Parang yang terkait dalam produksi Kerupuk Amplang, sedangkan yang menjadi objek dalam penelitian ini adalah Produksi Kerupuk Amplang di Desa Kuala Patah Parang. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 17 orang Untuk menentukan sampel penelitian ini, peneliti menggunakan tekhnik Total Sampling, yaitu mengambil sampel secara keseluruan. Sedangkan sumber Data Penelitian yaitu Data Primer dan data Skunder, Teknik pengumpulan data, ii Obserpasi, Wawancara, dan Dokumentasi. Metode penulisan, Deduktif, Induktif, Deskriptif. Analisis Data menggunakan Deduktif Kualitatif. Dari hasil temuan dapat diambil kesimpulan, pengelolaan Produksi Kerupuk Amplang yang ada di Desa Kuala Patah Parang dikelola dengan modal sendiri yang tenaga kerjanya dari masyarakat setempat dan ada tenaga kerjanya dari keluarga sendiri. Untuk Bahan baku ada yang diperoleh dari Agen penjual dan ada juga tidak diperoleh dari agen penjual. Pemasaran dilakukan dengan tiga cara yaitu, Antar Daerah, Pengusaha, dan lokal. Kendala yang dihadapi. modal, bahan baku, serta pemasaran, kendala pemasaran ini tidak memiliki surat Izin Usaha, pada proses kemasan yang belum tercantum label kadarluarsa, serta belum terdaftar di Majlis Ulama Indonesia (MUI). Secara umum Produksi yang ada di Desa Kuala Patah Parang sudah dilakukan dengan baik dan sejalan dengan Ekonomi Islam.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: Mutiara Jannati
Date Deposited: 18 Dec 2016 12:56
Last Modified: 18 Dec 2016 12:56
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/9836

Actions (login required)

View Item View Item