Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

SISTEM PENJUALAN BATU BATA DI KECAMATAN SALO KABUPATEN KAMPAR DITINJAU MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM

Ashari Rangkuti (2013) SISTEM PENJUALAN BATU BATA DI KECAMATAN SALO KABUPATEN KAMPAR DITINJAU MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2013_201367EI.pdf

Download (398kB) | Preview

Abstract

Kecamatan Salo merupakan salah satu kecamatan di Kabupaten Kampar yang penduduknya penghasil dan pengrajin batu bata terutama mereka yang tinggal di Desa Ganting. Dalam menghasilkan batu bata pengrajin tidak berproduksi berdasarkan pesanan, tetapi secara terus menerus. Kegiatan penjualannya usaha-usaha batu bata di Kecamatan Salo telah melakukan penjualannya di wilayah Kabupaten Kampar, terutama di Kecamatan Salo sendiri. Penjualan batu bata ini selalu terjual dalam waktu cepat sehingga pengusaha tidak dapat menampung permintaan konsumen akan batu bata di samping dalam pembuatan batu bata yang memerlukan waktu cukup lama. Hal ini terlihat bahwa kurangnya tingkat pengelolaan usaha batu bata dalam memenuhi tingkat kebutuhan konsumen, dimana pembangunan yang pada saat sekarang ini semakin meningkat pesat. Penelitian ini dilakukan pada sejumlah pengusaha batu bata di Kecamatan Salo Kabupaten Kampar. Penulis tertarik meneliti usaha pembuatan batu bata ini karena untuk mengetahui : Bagaimana sistem penjualan batu bata di Kecamatan Salo Kabupaten Kampar, Apa saja kendala dalam penjualan batu bata di Kecamatan Salo dan Bagaimana tinjauan ekonomi Islam terhadap penjualan batu bata di Kecamatan Salo Kabupaten Kampar. Adapun yang menjadi populasi penelitian ini adalah pengusaha batu bata yang terdapat 17 pengusaha batu bata, karena jumlah populasi hanya 17 pengusaha, maka keseluruhannya dijadikan sampel dengan menggunakan teknik total sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan angket. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan sekunder. Data Primer yaitu data yang diperoleh langsung dari para pengusaha batu bata. Data sekunder yaitu data yang diperoleh dari berbagai literatur yang ada serta dari berbagai informasi yang berhubungan dengan judul yang diteliti. Dalam penelitian ini penulis menggunakan analisis data deskriptif kualitatif.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: Ms Mutiara Jannati
Date Deposited: 15 Dec 2016 07:13
Last Modified: 15 Dec 2016 07:13
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/9767

Actions (login required)

View Item View Item