Enni Savitri (2016) PENGANGGARAN PERUSAHAAN II. 1, 1 (1). PUSTAKA SAHILA YOGYAKARTA, Yogyakarta. ISBN 602-69504-5-1
|
Text
Buku Penganggaran II.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Penganggaran merupakan proses yang digunakan manajemen perusahaan yang terkait dengan fungsi perencanaan, pelaksanaan dan pengawasan. Pada dasarnya anggaran merupakan suatu alat ukur untuk mengukur kinerja perusahaan, sehingga proes penyusunannyaperlu dipahami tidak hanya oleh pihak yang membuat, melainkan juga oleeh pihak yang diukur kinerjanya. Anggaran merupakan unsur yang penting dalam perusahaan, karena anggaran digunakan manajemen dalam melaksanakan fungsinya terutama dalam perencanaan dan pengendalian. Perencanaan merupakan dasar bagi suatu pengendalian, sedangkan pengendalian diperlukan untuk pencapai suatu tujuan. Buku ini membahas cara penyusunan secara praktis. Tujuan dan penyusunan anggaran bagi perusahaan adalah memprediksi tingkat aktivitas operasi dan keuangan perusahaan di masa mendatang. Anggaran membantu manajemen dalam melakukan koordinasi dan penerapannya dalam upaya memperoleh tujuan yang tertuang didalam anggaran. Dalam buku ini membahas bab anggaran modal, anggaran biaya operasi, anggaran laba rugi, penyusunan anggaran neraca, penyusunan anggaran perusahaan jasa, penyusunan anggaran perusahaan dagang. Anggaran ini bagi masyarakat umum yang ingin mengetahui cara penyusunan anggaran diharapkan juga dapat membaca dan mengambil manfaatnya. Kata Kunci : Anggaran Modal, Anggaran Biaya Operasi, Anggaran Laba Rugi, Anggaran Neraca, Anggaran Perusahaan Jasa, Anggaran Perusahaan Dagang.
Item Type: | Book |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 330 Ilmu Ekonomi |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Surya Elhadi |
Date Deposited: | 14 Dec 2016 05:25 |
Last Modified: | 14 Dec 2016 05:25 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/9623 |
Actions (login required)
View Item |