Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PERAN PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT PESISIR DAN MODAL SOSIAL DI KABUPATEN MERANTI DAN ROKAN HILIR

Andreas and Enni Savitri (2016) PERAN PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT PESISIR DAN MODAL SOSIAL DI KABUPATEN MERANTI DAN ROKAN HILIR. 1, 1 (1). PUSTAKA SAHILA YOGYAKARTA, Yogyakarta. ISBN 602-69505-6-7

[img]
Preview
Text
Buku Pemberdayaan Ekonomi.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Provinsi Riau merupakan salah satu provinsi yang memiliki potensi sumerdaya alam perikanan. Dengan pulau-pulau yang tersebar dan luas lautan atau perairan yang besar tersebut, maka Provinsi Riau memiliki sumber daya alam perikanan melimpah. Potensi sumber daya alam perikanan ini potensial untuk dikembangkan. Orientasi kebijakan ini sangat tepat, untuk pembangunan sumber daya pesisir dan lautan diharapkan akan dapat menjadi alternatif dan sumber pertumbuhan baru bagi berkesinambungan pembangunan khususnya masyarakat pesisir di wilayah Provinsi Riau. Dilihat dari tingkat keberdayaannya, masyarakat pesisir/masyarakat nelayan masih tergolong lapisan sosial termiskin, salah satu sebab adalah ketidakefektifan penerapan program pemberdayaan ekonomi bagi masyarakat miskin. Salah satunya yaitu modal sosial/partisipasi masyarakat (dukungan moral) yang masih bersifat semu. Modal sosial merupakan kenyataan yang dimiliki warga, dapat berupa kehendak hati, simpati, persahabatan, hubungan sosial antar individu dan keluarga yang dapat membantu mengatasi persoalan warga masyarakat. Hubungan yang baik antar anggota masyarakat menciptakan jaringan yang bersifat mutualis, biasanya melingkupi kharakteristik budaya barat. Pemanfaatan modal sosial di masyarakat nelayan merupakan alternatif kruasial dan mendesak dalam rangka menutupi kecendrungan menurunnya sumber saya alam dan dalam pemberdayaan masyarakat. Pemberdayaan ekonomi tersebut berasal dari pemerintah maupun non pemerintah yang meliputi pemberdayaan modal usaha dari pemerintah melalui program pemberdayaan masyarakat. Hasil menunjukkan bahwa implementasi Program Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Pesisir (PEMP) secara keseluruhan belum mencapai hasil yang optimal sesuai harapan dan tujuan dari pelaksanaan program. Upaya untuk menigkatkan kesejahteraan masyarakat pesisir secara terencana dan terstruktur telah dilaksanakan oleh pemerintah melaui program yang langsung menyentuh masyarakat di kawasan pesisir, dimana dalam hubungan ini pemerintah memberdayakan masyarakat pesisir dengan berbagai aktivitas. Para nelayan memanfaatkan bantuan dana dan keterampilan ini dalam sektor perikanan untuk dapat meningkatkan kesejahteraan dan pendapatan masyarakat pesisir Kata Kunci : Pemberdayaan Masyarakat, Modal Sosial, Kesejahteraan Masyarakat.

Item Type: Book
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 330 Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: Surya Elhadi
Date Deposited: 14 Dec 2016 05:22
Last Modified: 20 Dec 2016 09:10
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/9622

Actions (login required)

View Item View Item