Nuriman (2012) THE EFFECT OF USING THE COMPARE AND CONTRAST STRATEGY TOWARD READING COMPREHENSION OF THE EIGHT GRADE STUDENTS AT JUNIOR HIGH SCHOOL 5 TAMBANG. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
2012_2012419.pdf Download (524kB) | Preview |
Abstract
Berdasarkan studi pendahuluan penulis, ditemukan bahwa, siswa belum mampu memahami sebuah bacaan dalam buku pelajaran di sekolah. Masalah ini disebabkan oleh beberapa faktor. Misalnya, sebagian siswa kurang memahami tentang isi dari teks bacaan dan tidak bisa mengidentifikasi informasi dari teks bacaan. Jadi, penulis tertarik mengadakan penelitian tentang masalah tersebut. Penelitian ini diadakan di SMPN 5 Tambang. Subjek dari penelitian ini adalah siswa kelas delapan SMPN 5 Tambang, dan objek dari penelitian ini adalah pengaruh dari penggunaan strategi Persamaan dan Perbedaan. Adapun jenis penelitiannya adalah Quasi-experiment. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh siswa kelas delapan. Keseluruhan dari jumlah populasi adalah 44 siswa. Dikarenakan jumlah populasinya tidak terlalu banyak, peneliti menggunakan semua sample yang mengambil dua kelas sebagai sampel: kelas VIII 1 yang terdiri dari 22 siswa sebagai kelompok experimen, dan kelas VIII 2 yang terdiri dari 22 siswa sebagai kelompok kontrol. Jadi, jumlah sampel dari dua kelas tersebut adalah 44 siswa. Untuk data analisisnya, peneliti menggunakan Anova melalui SPSS. Setelah data dianalisis, peneliti menemukan pengaruh yang signifikan dari strategi Persamaan dan Perbedaan untuk meningkatkan pemahaman bacaan siswa kelas delapan SMPN 5 Tambang, dimana Fhitung adalah 12.697 lebih besar dari F0.05,1,42 adalah 4.07. Maka, Null Hypothesis (Ho) ditolak, dan Alternative Hypothesis (Ha) diterima, Persamaan dan perbedaan adalah strategy yg bagus, pemahaman bacaan siswa daat dkategorikan kedalam level yg baik. Berdasarkan analisis data menggunakan rumus annova bisa dambil kesimpulan bahwa Ho ditolak Ha diterima, itu berarti bahwa ada perbedaan signifikan antara kemampuan siswa diajar dengan menggunakan strategi persamaan dan perbedaan siswa kelas delapan SMPN 5 Tambang.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 373 Pendidikan Tingkat Sekolah Lanjutan > 373.236 Sekolah Menengah Pertama, SMP |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Bahasa Inggris |
Depositing User: | eva sartika |
Date Deposited: | 08 Dec 2016 02:38 |
Last Modified: | 08 Dec 2016 02:38 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/9497 |
Actions (login required)
View Item |