Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PERAN LITERASI KESEHATAN SEKSUAL DAN RELIGIUSITAS TERHADAP PERILAKU SEKSUAL BERISIKO PADA REMAJA LAKI-LAKI

ANJU RAHMADANI SIREGAR, - (2026) PERAN LITERASI KESEHATAN SEKSUAL DAN RELIGIUSITAS TERHADAP PERILAKU SEKSUAL BERISIKO PADA REMAJA LAKI-LAKI. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text (Bab Gabungan)
SKRIPSI ANJU RAHMADANI SIREGAR - TANPA BAB HASIL - Anju Siregar.pdf - Published Version

Download (7MB) | Preview
[img] Text (Bab Hasil)
SKRIPSI ANJU RAHMADANI SIREGAR - BAB HASIL - Anju Siregar.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (866kB)
[img]
Preview
Text (Pernyataan)
Pernyataan publikasi - Anju Siregar.pdf - Published Version

Download (394kB) | Preview

Abstract

Perilaku seksual berisiko pada remaja laki-laki merupakan fenomena yang dipengaruhi oleh berbagai faktor psikologis dan sosial, termasuk literasi kesehatan seksual dan religiusitas. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran literasi kesehatan seksual dan religiusitas terhadap perilaku seksual berisiko pada remaja laki-laki. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling, dengan jumlah sampel sebanyak 400 remaja laki-laki yang berusia 14-18 tahun. Alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini yaitu skala perilaku seksual berisiko, Health Literacy Scale (HLS), serta The Centrality of Religiosity Scale (CSR). Analisis regresi linear berganda digunakan untuk mengetahui peran dari literasi kesehatan seksual dan religiusitas terhadap perilaku seksual berisiko pada remaja laki-laki. Hasil penelitian menunjukkan bahwa literasi kesehatan seksual dan religiusitas secara simultan berperan signifikan terhadap perilaku seksual berisiko pada remaja laki-laki. Lebih lanjut, literasi kesehatan seksual dan religiusitas secara bersama-sama memberikan kontribusi sebesar 36,9% terhadap perilaku seksual berisiko, sementara 63,1% sisanya dipengaruhi oleh variabel lain di luar penelitian ini. Secara parsial, literasi kesehatan seksual memiliki pengaruh positif yang signifikan terhadap perilaku seksual berisiko, sedangkan religiusitas memiliki pengaruh negatif yang signifikan terhadap perilaku seksual berisiko. Implikasi dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan pemahaman mengenai pentingnya penguatan literasi kesehatan seksual yang disertai dengan internalisasi nilai religius sebagai upaya pencegahan perilaku seksual berisiko pada remaja laki-laki. Kata kunci: Perilaku Seksual Berisiko, Literasi Kesehatan Seksual, Religiusitas, Remaja Laki-laki

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorLISYA CHAIRANI, -2007127901lisya.chairani@uin-suska.ac.id
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Mr. doni s
Date Deposited: 28 Jan 2026 08:18
Last Modified: 28 Jan 2026 08:18
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/93167

Actions (login required)

View Item View Item