BOBBY FREDIAN HIDAYAT, - (2026) PENGARUH MEDIA TUMBUH YANG BERBEDA TERHADAP PERTUMBUHAN 4 JENIS JAMUR SECARA In Vitro. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
|
Text (BAB GABUNGAN)
FILE LENGKAP KECUALI HASIL PENELTIIAN (BAB IV) - bobby fredian.pdf Download (5MB) | Preview |
|
|
Text (BAB HASIL)
FILE HASIL PENELITIAN (BAB IV) - bobby fredian.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
||
|
Text (SURAT PUBLIKASI)
PUBLIAKSI - bobby fredian.pdf Download (71kB) | Preview |
Abstract
PENGARUH MEDIA TUMBUH YANG BERBEDA TERHADAP PERTUMBUHAN 4 JENIS JAMUR SECARA In Vitro Bobby Fredian Hidayat (12180210286) Di bawah bimbingan Mokhamad Irfan dan Bakhendri Solfan INTISARI Media alternatif yang murah dan mudah didapat perlu dikembangkan untuk menggantikan media PDA yang harganya relatif mahal dan belum familier bagi masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan media alternatif yang lebih terjangkau dengan kualitas mendekati atau sama dengan media komersial. Penelitian ini dilakukan di Laboratorium Patologi, Entomologi, Mikrobiologi dan Ilmu Tanah (PEMTA) Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau, pada bulan Februari – April 2025. Penelitian ini menggunakan analisis Deskriptif Kualitatif yang terdiri dari 4 media perlakuan yaitu, PDA Komersial, Beras, Jagung, Singkong. Setiap perlakuan diuji sebagai media tumbuh jamur Trichoderma sp., Beauveria bassiana, Fusarium sp., Sclerotium rolfsii dengan 3 kali ulangan. Parameter yang diamati adalah karakter makroskopis dan mikroskopis jamur, panjang diameter jamur, laju pertumbuhan, dan selisih berat media. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media beras, jagung dan singkong mampu melampaui media PDA terhadap panjang diameter dan laju pertumbuhan jamur, tetapi secara makroskopis terlihat bahwa media PDA menghasilkan miselium jamur yang lebih tebal secara visual dibanding media alternatif. Kata kunci : In vitro, jamur, media tumbuh
| Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||||||
|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
| Contributors: |
|
||||||||||||
| Subjects: | 000 Karya Umum | ||||||||||||
| Divisions: | Fakultas Pertanian dan Peternakan > Agroteknologi | ||||||||||||
| Depositing User: | Mrs. Rasdanelis - | ||||||||||||
| Date Deposited: | 27 Jan 2026 06:27 | ||||||||||||
| Last Modified: | 27 Jan 2026 06:27 | ||||||||||||
| URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/92999 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
