Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

SURVEI PENGALAMAN PENGGUNA (QOE) JARINGAN 5G DI POLRESTA PEKANBARU MENGGUNAKAN METODE MOS (MEAN OPINION SCORE)

ALDI SAPUTRA, - (2026) SURVEI PENGALAMAN PENGGUNA (QOE) JARINGAN 5G DI POLRESTA PEKANBARU MENGGUNAKAN METODE MOS (MEAN OPINION SCORE). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text (BAB GABUNGAN)
TUGAS AKHIR_FIX_ALDI bab 1-5 - ALDI SAPUTRA.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (BAB HASIL)
TUGAS AKHIR_FIX_ALDI bab 4 - ALDI SAPUTRA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text (SURAT PUBLIKASI)
SURAT PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI ALDI SAPUTRA - ALDI SAPUTRA.pdf

Download (146kB) | Preview

Abstract

Perkembangan teknologi jaringan seluler generasi kelima (5G) menawarkan peningkatan signifikan dalam kecepatan, latensi, dan kapasitas jaringan dibandingkan generasi sebelumnya. Namun, kualitas layanan jaringan tidak hanya ditentukan oleh parameter teknis, tetapi juga oleh pengalaman yang dirasakan langsung oleh pengguna. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi kualitas jaringan 5G di wilayah Polresta Pekanbaru berdasarkan parameter Quality of Service (QoS) dan Quality of Experience (QoE) menggunakan metode Mean Opinion Score (MOS). Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan pengukuran langsung parameter QoS yang meliputi kecepatan unduh (download), kecepatan unggah (upload), latensi, dan jitter. Selain itu, penilaian QoE dilakukan melalui penyebaran kuesioner kepada pengguna jaringan 5G untuk menilai aspek pengalaman pengguna seperti kecepatan akses, stabilitas jaringan, kenyamanan streaming, dan tingkat kepuasan secara keseluruhan. Nilai QoE dihitung menggunakan metode MOS dengan skala penilaian 1 hingga 5. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jaringan 5G di lokasi penelitian memiliki kinerja QoS yang Kurang Baik dengan kecepatan unduh tertinggi sebesar 12,36 Mbps, kecepatan unggah 11,42 Mbps, latensi 126,20 ms, dan jitter 201,67 ms, yang belum memenuhi standar layanan jaringan 5G. Berdasarkan hasil pengujian QoE, diperoleh nilai rata-rata MOS berkisar 2,2-2,4 yang termasuk dalam kategori kurang, menunjukkan bahwa pengguna kurang merasa puas terhadap kualitas jaringan 5G yang digunakan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorMULYONO, -2015118501mulyono@uin-suska.ac.id
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Elektro
Depositing User: Mrs. Rasdanelis -
Date Deposited: 23 Jan 2026 07:22
Last Modified: 23 Jan 2026 07:22
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/92729

Actions (login required)

View Item View Item