HERWINDA, - (2026) ANALISIS METODE DAKWAH USTAD FELIX SIAUW PADA CHANNEL YOUTUBE @FelixSiauw1453. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
|
Text (BAB GABUNGAN)
GABUNGAN KECUALI BAB HASIL - Winda zairani123.pdf - Published Version Download (4MB) | Preview |
|
|
Text (BAB HASIL)
BAB HASIL - Winda zairani123.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (4MB) |
||
|
Text (SURAT PERNYATAAN PUBLIKASI)
SURAT SERAH TERIMA - Winda zairani123.pdf - Published Version Download (332kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Nama : Herwinda Nim : 12240422711 Prodi : Manajemen Dakwah Judul : Analisis Metode Dakwah Ustad Felix Siauw pada Channel Youtube @FelixSiauw1453 Transformasi dakwah di era konvergensi media menuntut para dai untuk beradaptasi dengan platform digital, salah satunya YouTube, guna menjangkau audiens secara lebih luas dan efektif. Ustadz Felix Siauw melalui channel YouTube @FelixSiauw1453 hadir dengan pendekatan dakwah yang khas, menyasar logika dan kesadaran kritis generasi muda. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis secara mendalam metode dakwah yang ditampilkan oleh Ustadz Felix Siauw secara public pada tiga konten video terpilih tahun 2024 yang memiliki urgensi sosial tinggi. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan Teknik pengumpulan data obeservasi dan dokumentasi. Berdasarkan hasil analisis data, penelitian ini menemukan bahwa metode dakwah dominan yang diterapkan adalah Bil-Hikmah (kebijaksanaan) yang bersumber dari Q.S.An-Nahl ayat 125, di mana pesan disampaikan melalui pendekatan intelektual untuk merasionalkan emosi dan meluruskan pemahaman audiens. Ditinjau dari segi operasional penyampaian, Ustadz Felix Siauw menerapkan metode komunikasi satu arah (one-way communication), metode analitis-sintetis untuk mendekonstruksi fenomena sosial dan sejarah, serta metode bimbingan dan penyuluhan yang berfokus pada rekonstruksi mentalitas dan izzah (harga diri) umat. Gaya komunikasi yang dibangun bersifat asertif, logis, dan edukatif, menjadikan konten dakwahnya relevan dalam membentuk pola pikir kritis di kalangan masyarakat digital. Kata Kunci: Metode Dakwah, Ustadz Felix Siauw, YouTube, Bil-Hikmah.
| Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||
|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
| Contributors: |
|
||||||||
| Subjects: | 000 Karya Umum | ||||||||
| Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah | ||||||||
| Depositing User: | Ms. Ernawati | ||||||||
| Date Deposited: | 22 Jan 2026 07:09 | ||||||||
| Last Modified: | 22 Jan 2026 07:09 | ||||||||
| URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/92618 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
