Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH KOMPETENSI PEDAGOGIK DAN PROFESIONAL GURU TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMAN 19 PEKANBARU

WIL QADRI, - (2026) PENGARUH KOMPETENSI PEDAGOGIK DAN PROFESIONAL GURU TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMAN 19 PEKANBARU. Thesis thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGRI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text (BAB GABUNGAN)
TESIS - WIL QADRI (TANPA BAB HASIL) - Awil Qadri (1).pdf - Published Version

Download (5MB) | Preview
[img] Text (BAB HASIL)
TESIS - WIL QADRI (BAB HASIL) - Awil Qadri.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (640kB)
[img]
Preview
Text (SURAT PERNYATAAN PUBLIKASI)
SERAH SIMPAN WIL - Awil Qadri (1).pdf - Published Version

Download (336kB) | Preview

Abstract

Pendidikan kontemporer, termasuk dalam mata pelajaran Pendidikan Agama Islam, semakin menuntut pergeseran fokus dari sekadar penghafalan materi ke pengembangan kemampuan berpikir kritis siswa. Keberhasilan dalam menumbuhkan kemampuan berpikir kritis siswa ini sangat ditentukan oleh kualitas dan kompetensi guru di kelas. Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah ada pengaruh yang signifikan dengan kompetensi pedagogik dan kompetensi profesional guru secara simultan terhadap kemampuan berpikir kritis siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMAN 19 Pekanbaru. Penelitian ini adalah penelitian korelasi sebab akibat dengan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitiannya adalah seluruh siswa SMAN 19 Pekanbaru sebanyak 360 siswa. Sampel penelitiannya adalah siswa di SMAN 19 Pekanbaru sebanyak 78 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, tes dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan statistik inferensial dan regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kompetensi pedagogik guru memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan berpikir kritis siswa di SMAN 19 Pekanbaru. Hal ini ditunjukkan dengan hasil thitung lebih besar dari ttabel (2,276 > 1,665) dan nilai signifikansinya 0,026 < 0,05, dengan besar kontribusi 61,5%. Kompetensi profesional guru memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan berpikir kritis siswa di SMAN 19 Pekanbaru. Hal ini ditunjukkan dengan hasil thitung lebih besar dari ttabel (12,814 > 1,665) dan nilai signifikansinya 0,000 < 0,05, dengan besar kontribusi 69,6%. Terdapat pengaruh yang signifikan kompetensi pedagogik dan kompetensi profesional guru secara simultan dengan kemampuan berpikir kritis siswa di SMAN 19 Pekanbaru. Hal ini ditunjukkan dengan hasil fhitung lebih besar dari ftabel (142,359 > 3,12) dan nilai signifikansinya 0,000 < 0,05, dengan besar kontribusi 79,2%. Ini berarti sumbangan variabel independen terhadap variabel dependen sebesar 79,2%. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kompetensi pedagogik dan profesional guru adalah prasyarat penting bagi tercapainya kemampuan berpikir kritis siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMAN 19 Pekanbaru.

Item Type: Thesis (Thesis)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorRISNAWATI, -2004036501risnawati@uin-suska.ac.id
Thesis advisorDJEPRIN E. HULAWA, -2011067003djeprin.ehulawa@uin-suska.ac.id
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Program Pascasarjana > S2 > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mr Eko Syahputra
Date Deposited: 08 Jan 2026 04:57
Last Modified: 08 Jan 2026 04:57
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/92101

Actions (login required)

View Item View Item