Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENERAPAN PEMBELAJARAN METODE PERMAINAN MENYUSUN TUSUK GIGI UNTUK MENINGKATKAN MINAT BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS II SEKOLAH DASAR NEGERI 001 BINAMANG

Fitri Yani (2013) PENERAPAN PEMBELAJARAN METODE PERMAINAN MENYUSUN TUSUK GIGI UNTUK MENINGKATKAN MINAT BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS II SEKOLAH DASAR NEGERI 001 BINAMANG. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2013_2013534PGMI.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas yang dilatarbelakangi oleh kurangnya minat belajar siswa terhadap materi pelajaran matematika pada kelas II Sekolah Dasar Negeri 001 Binamang. Berdasarkan analisa hal ini dipengaruhi oleh metode yang digunakan guru selama ini. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penerapan pembelajaran metode permainan menyusun tusuk gigi dalam meningkatkan minat belajar matematika siswa Kelas II Sekolah Dasar Negeri 001 Binamang. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan subjek penelitian adalah siswa kelas II Sekolah Dasar Negeri 001 Binamang yang berjumlah 30 orang. Adapun objek penelitiannya adalah penerapan pembelajaran metode permainan menyusun tusuk gigi untuk meningkatkan minat belajar matematika siswa kelas II Sekolah Dasar Negeri 001 Binamang. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus. Untuk mengumpulkan data peneliti menggunakan observasi dan dokumentasi. Dalam penelitian ini indikator keberhasilan minat siswa belajar matematika yang ditetapkan adalah mencapai minimal dengan persentase 75%. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh kesimpulan bahwa penerapan metode permainan menyusun tusuk gigi dapat meningkatkan minat belajar matematika siswa kelas kelas II Sekolah Dasar Negeri 001 Binamang, khususnya pada pokok bahasan perkalian. Hal ini dapat dilihat dari peningkatan persentase rata-rata ketercapaian minat belajar matematika siswa pada pembelajaran awal (sebelum penerapan tindakan) adalah 61.67%, sedangkan setelah penerapan tindakan meningkat menjadi 78.67%

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 372 Pendidikan Dasar > 372.2 Sekolah Dasar, SD
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Mutiara Jannati
Date Deposited: 24 Nov 2016 15:10
Last Modified: 24 Nov 2016 15:10
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/9128

Actions (login required)

View Item View Item