Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

ANALISIS PRAKTIK UPAH MENGUPAH PEMELIHARAAN KAMBING DI DESA MUARA SELAYA KECAMATAN KAMPAR KIRI KABUPATEN KAMPAR PERSPEKTIF FIKIH MUAMALAH

AFRIZAL, - (2025) ANALISIS PRAKTIK UPAH MENGUPAH PEMELIHARAAN KAMBING DI DESA MUARA SELAYA KECAMATAN KAMPAR KIRI KABUPATEN KAMPAR PERSPEKTIF FIKIH MUAMALAH. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI AFRIZAL (TANPA BAB IV) - Afrizal.pdf

Download (3MB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI AFRIZAL (BAB IV) - Afrizal.pdf

Download (878kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SERAH TERIMA - Afrizal.pdf

Download (462kB) | Preview

Abstract

Penulisan skripsi ini dilatar belakangi dari adanya praktik pengupahan yang berkembang secara turun-temurun dalam masyarakat Desa Muara Selaya, di mana pemilik hewan ternak kambing menyerahkan hewan ternaknya kepada pihak lain untuk dipelihara, pemeliharaan kambing oleh masyarakat setempat dengan sistem imbalan upah berupa anak kambing yang di prlihara, tanpa akad tertulis dan tanpa kepastian waktu serta bentuk upah yang tetap. Hal ini menimbulkan pertanyaan mengenai keabsahan praktik tersebut dalam perspektif fikih muamalah. Jenis penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan lapangan (field research). Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi terhadap 12 responden 6 pemilik kambing dan 6 pemelihara kambing. Data dianalisis menggunakan pendekatan induktif deduktif dan dianalisis menurut teori akad ijarah dalam fikih muamalah yang berfokus pada rukun dan syarat sah akad, serta aspek gharar dalam transaksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem pengupahan dilakukan secara lisan berdasarkan adat ‘urf yang telah berlangsung turun-temurun, di mana pemelihara mendapatkan anak kambing pertama sebagai upah. Namun, dalam perspektif fikih muamalah, praktik ini mengandung unsur gharar ketidakjelasan, karena tidak ada kejelasan waktu pemeliharaan dan tidak terdapat kesepakatan tertulis. meskipun secara sosial diterima, praktik ini perlu disesuaikan dengan prinsip-prinsip akad ijarah yang sah menurut hukum Islam.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorAmrul muzan, -2027027701muzan_1977@yahoo.com
Thesis advisorZilal Afwa Ajidin, -2018129401zilal.afwa.ajidin@uin-suska.ac.id
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah)
Depositing User: Mrs. Rasdanelis -
Date Deposited: 03 Jul 2025 07:58
Last Modified: 03 Jul 2025 07:58
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/89312

Actions (login required)

View Item View Item