NAQI SHIDDIQ, - (2025) STUDI PEMIKIRAN WAHBAH AZ-ZUHAILI DALAM KITAB AL-FIQH AL-ISLAMI WA ADILLATUH TENTANG SYARAT BAGI SUAMI YANG MELAKUKAN RUJU’. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
|
Text (BAB GABUNGAN)
SKRIPSI NAQI SHIDDIQ - Naqi Shiddiq.pdf - Published Version Download (4MB) | Preview |
|
|
Text (BAB GABUNGAN)
BAB IV - Naqi Shiddiq.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
||
|
Text (SURAT PERNYATAAN PUBLIKASI)
pernyataan upload - Naqi Shiddiq.pdf - Published Version Download (587kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Naqi Shiddiq, (2025): Pemikiran Wahbah az-Zuhailiy tentang Syarat Bagi Suami yang Melakukan Ruju’ dalam Kitab al-Fiqh al- Islami wa Adillatuh. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pemikiran Wahbah az-Zuhaili terkait syarat-syarat yang harus dipenuhi oleh suami dalam melakukan ruju‟ setelah terjadinya thalak raj'i. Ruju‟ merupakan hak suami dalam Islam selama masa iddah, namun tidak dapat dilakukan secara sewenang-wenang. Wahbah az-Zuhaili menekankan bahwa rujuk harus memenuhi ketentuan tertentu, antara lain niat yang sah dari suami untuk mengembalikan isterinya ke dalam pernikahan, serta tidak bertentangan dengan prinsip keadilan dan kemaslahatan dalam rumah tangga. Penelitian ini membahas dua hal utama: (1) bagaimana pemikiran Wahbah az- Zuhailiy didalam kitab al-Fiqh al-Islami Wa Adillatuhu tentang syarat bagi suami yang melakukan ruju‟ dan (2) bagaimana istinbath Wahbah az-Zuhailiy di dalam kitab al-Fiqh al-Islami Wa Adillatuhu tentang syarat bagi suami yang melakukan ruju‟. Tujuan dari penelitian ini adalah: pertama, untuk mengetahui bagaimana pemikiran Wahbah az-Zuhailiy tentang syarat bagi suami yang melakukan ruju‟. Kedua, untuk menjelaskan istinbath hukum Wahbah az-Zuhailiy dalam menetapkan syarat bagi suami yang melakukan ruju‟. Penelitian ini merupakan penelitian pustaka normatif (library research) dalam kitab al-Fiqh al-Islami wa Adillatuhu. Jenis data yang digunakan adalah data kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan metode tinjauan pustaka dengan membaca dan menganalisis buku-buku yang berkaitan dengan masalah yang diteliti. Teknik analisis yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, dan pengambilan kesimpulan. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Penelitian ini menyimpulkan bahwasannya syarat ruju‟ menggambarkan perhatian yang besar terhadap pentingnya niat dan kehati-hatian dalam melaksanakan syariat. Ruju‟ yang sah harus dilakukan dengan niat yang jelas, baik dalam ucapan maupun perbuatan, dan ini sejalan dengan prinsip Raf‟ul Haraj wa Tahqiqi at-Taysir yang bertujuan untuk mempermudah proses syariat, tanpa mengabaikan keadilan dan ketertiban dalam rumah tangga. Dengan demikian, wahbah az-Zuhaili memberikan kerangka yang lebih praktis dan realistis dalam pelaksanaan ruju‟, yang sesuai dengan kondisi nyata suami-isteri dalam kehidupan sehari-hari. Kata Kunci: Wabah az-Zuhailiy, ruju‟, Syarat ruju‟
| Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||||||
|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
| Contributors: |
|
||||||||||||
| Subjects: | 000 Karya Umum | ||||||||||||
| Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Keluarga (Ahwal Al-Syakhsiyah) | ||||||||||||
| Depositing User: | Ms. Ernawati | ||||||||||||
| Date Deposited: | 24 Jun 2025 05:08 | ||||||||||||
| Last Modified: | 24 Jun 2025 05:08 | ||||||||||||
| URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/88830 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
