KHAIRIAH, - (2025) KONTRIBUSI ABDUL MUKTI ALI DALAM PEMBAHARUAN PENDIDIKAN ISLAM DI INDONESIA. Disertasi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
GABUNGAN DISERTASI KECUALI BAB IV.pdf Download (14MB) | Preview |
|
|
Text (BAB IV)
BAB IV PEMBAHASAN.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (14MB) |
Abstract
ABSTRAK Khairiah (NIM 32090422620) : “Kontribusi Abdul Mukti Ali dalam Pembaharuan Pendidikan Islam di Indonesia” Disertasi berjudul: “Pemikiran Pendidikan Pendidikan Islam Abdul Mukti Ali” adalah penelitian kepustakaan (library research) yang mencoba menggali, menelaah berbagai ide dan kebijakan Abdul Mukti Ali sebagai kontribusinya dalam bidang Pendidikan Islam baik secara konseptual maupun secara institusional. Penelitian ini dilatarbelakangi kenyataan yang ada di kalangan akademisi yang mengenali sosok Mukti Ali selama ini cenderung hanya sebagai tokoh kerukunan antar umat beragama dan Bapak Perbandingan Agama saja. Sebagai intelektual, pakar kerukunan dan guru besar Ilmu Perbandingan Agama yang juga pernah menjabat sebagai Menteri Agama RI dapat diasumsikan adanya kontribusi yang besar dari sosok Abdul Mukti Ali dalam pembaharuan Pendidikan Islam di Indonesia baik secara konseptual mapun institusional. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif, dan analisis datanya dilakukan dengan metode analisa isi (content analysis). Tahapan yang dilalui dalam penelitian ini adalah menela‟ah sumber primer yaitu Agama dan Pembangunan di Indonesia (1972). Beberapa Persoalan Agama Dewasa Ini (Jakarta: Rajawali Press, 1987), Ilmu Perbandingan Agama di Indonesia (Bandung: Mizan, 1988), Himpunan Peraturan Menteri Agama tahun 1972. Literasi Penulis pada riset ini juga didukung oleh sumber sekunder, yakni: Metode Memahami Agama Islam, (Jakarta: Bulan Bintang, 1991), Alam Pikiran Modern di Indonesia, (Yogyakarta: Yayasan Nida, 1971). Dari penelitian yang dilakukan, disimpulkan bahwa; 1. A. Mukti Ali telah berkontribusi di bidang Pendidikan Islam dalam dua kategori:A) Kontribusi Ide (konseptual) berupa; modernisasi pemikiran Pendidikan Islam dengan konsep pendidikan holistik yang bercirikan: integratif, pendekatan interdisipliner, kontekstual dan rasional, tujuan holistik dan pendekatan multikultural. B) Kontribusi Institusional akademik berupa; Reformasi Birokrasi dan Pembenahan administrasi dan Manajemen Perguruan Tinggi Keagamaan (Islam), Pengarusutamaan Pendidikan Multikultural di Tingkat Perguruan Tinggi dan Pendidikan Dasar dan Menengah, Penyetaraan Madrasah dan Pesantren dengan Sekolah Umum, Integrasi Ilmu Agama dengan sains dan life skill.2.) Ide dan kebijakan Abdul Mukti Ali sangat relevan dalam kehidupan kontemporer terkait; Integrasi Ilmu Agama dan Ilmu Pengetahuan Umum, Kontekstualisasi Pendidikan Islam dalam Dinamika Sosial dan Budaya, Peran Pendidikan Islam dalam Pembentukan Karakter.
| Item Type: | Thesis (Disertasi) | ||||||||||||
|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
| Contributors: |
|
||||||||||||
| Subjects: | 297 Islam 000 Karya Umum |
||||||||||||
| Divisions: | Program Pascasarjana > S3 > Pendidikan Agama Islam | ||||||||||||
| Depositing User: | pps - | ||||||||||||
| Date Deposited: | 22 May 2025 02:35 | ||||||||||||
| Last Modified: | 22 May 2025 02:46 | ||||||||||||
| URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/88093 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
