Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA MELALUI METODE STAD (STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION) BAGI KELAS II MI NURUL HUDA TANJUNG BALAI KARIMUN

Melli Norita (2013) MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA MELALUI METODE STAD (STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION) BAGI KELAS II MI NURUL HUDA TANJUNG BALAI KARIMUN. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2013_2013367PGMI.pdf

Download (422kB) | Preview

Abstract

Kegiatan belajar bersama dapat membantu memacu belajar aktif. Kegiatan belajar dan mengajar di kelas memang dapat menstimulasi belajar aktif, namun kemampuan untuk mengajar melalui kegiatan kerjasama kelompok kecil akan memungkinkan untuk menggalakkan kegiatan belajar aktif dengan cara khusus. Apa yang didiskusikan siswa dengan teman-temannya dan apa yang diajarkan siswa kepada teman-temannya memungkinkan mereka untuk memperoleh pemahaman dan penguasaan materi pelajaran. Penelitian ini berdasarkan permasalahan : (a) Bagaimana penerapan model pengajaran metode bervariasi untuk pokok bahasan perkalian sebagai penjumlahan berulang bagi siswa kelas II MI Nurul Huda Telaga Tujuh Kecamatan Meral Kabupaten Karimun. ? (b) Sejauh mana penggunaan model pembelajaran matematika yang berorientasi pada pendekatan metode bervariasi dapat meningkatkan prestasi belajar siswa dalam memahami pembelajaran perkalian sebagai penjumlahan berulang bagi siswa kelas II MI Nurul Huda Telaga Tujuh Kecamatan Meral Kabupaten Karimun?. Sedangkan tujuan dari penelitian ini adalah: untuk mengetahui apakah metode bervariasi dapat meningkatkan prestasi belajar mata pelajaran Matematika Kelas II semester II MI Nurul Huda Telaga Tujuh Kecamatan Karimun? Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan (action research) sebanyak dua siklus . setiap setiap siklus terdiri dari empat tahap, yaitu : rancangan, kegiatan dan pengamatan, refleksi, dan refisi. Sasaran penelitian ini adalah siswa kelas II MI Nurul Huda Tanjung Balai Karimun tahun pelajaran 2011/2012. Data yang diperoleh berupa hasil tes formatif, lembar observasi kegiatan belajar mengajar. Dari hasil analisis didapatkan bahwa prestasi belajar siswa mengalami peningkatan dari prasiklus, siklus I dan Siklus II, yaitu pada prasiklus (60.80%), siklus I (76.80%), dan siklus II (97.60%). Simpulan dari penelitian ini adalah metode pembelajaran kooperatif dapat berpengaruh positif terhadap prestasi dan motivasi belajar siswa kelas II MI Nurul Huda Tanjung Balai Karimun, serta model pembelajaran ini dapat digunakan sebagai salah satu alternative pembelajaran Matematika.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 372 Pendidikan Dasar > 372.2 Sekolah Dasar, SD
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Mutiara Jannati
Date Deposited: 06 Nov 2016 12:53
Last Modified: 06 Nov 2016 12:53
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/8759

Actions (login required)

View Item View Item