Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

TINJAUAN FIQH MUAMALAH TERHADAP SISTEM OPERASIONAL PADA KOJEK MAHASISWA DI UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU

MUHAMMAD RIDWAN, - (2025) TINJAUAN FIQH MUAMALAH TERHADAP SISTEM OPERASIONAL PADA KOJEK MAHASISWA DI UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
TANPA BAB IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (823kB)

Abstract

ABSTRAK Muhammad Ridwan (2024): Tinjauan Fiqh Muamalah Terhadap Sistem Operasional Pada Kojek Mahasiswa Di Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Adapun penulisan skripsi ini dilatarbelakangi oleh adanya ketidakjelasan akad pada kojek mahasiswa yang beroperasional dilingkungan kampus Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana transaksi antara pengguna dan driver Kojek Mahasiswa di Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau. dan bagaimana tinjaun Fiqh Muamalah terhadap sistem operasional pada Kojek Mahasiswa di Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau. Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan (field reserch) yang berlokasi di UIN Suska Riau. dengan jumlah populasi 18, jumlah sampel pada penelitian ini berjumlah 18 orang. sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik total sampling. sumber data primer dan sekunder. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun metode analisa adalah deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Transaksi antara driver dan costumer komah masih menggunakan sistem manual, para costumer hanya bisa memesan (order) melalui grup whatsapp yang telah disediakan atau pada direct message (DM) pada akun social media komah. Pada pelayanan masih terdapat kendala yang harus di perbaiki oleh pihak komah seperti kurang responsifnya dalam melayani konsumen. Tarif harga dalam pelayanan jasa telah ditentukan oleh pengelolah komah sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Sistem kontrak kerja yang terjadi pada driver tidak dilakukan dengan cara tertulis di atas kertas, hanya berbentuk pesan yang disematkan pada whatsaap grup driver. syarat menjadi driver komah cukup membawa dokumen pribadi seperti, KTM, SIM. Tinjauan fiqh muamalah terhadap sistem operasional pada Kojek Mahasiswa telah sesuai dengan prinsip-prinsip syariah. Sistem pemberian upah telah dilakukan secara adil dan telah memenuhi kehidupan yang layak dan terpenuhi. Namun pada sistem kontrak perlu kejelasan hukum agar operasional dalam kojek mahasiswa berjalan dengan baik sesuai syariat. Kata kunci: Sistem Operasional,Ijarah, Kojek Mahasiswa

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorKASMIDIN2017086801kasmidinarabiy@gmail.com
Thesis advisorAde Fariz Fahrullah2012116701ade.fariz.fahrullah@uin-suska.ac.id
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah)
Depositing User: Hacked fasih -
Date Deposited: 30 Jan 2025 10:46
Last Modified: 30 Jan 2025 10:47
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/86771

Actions (login required)

View Item View Item