NORMALIZA SAPITRI, - (2025) ANALISIS SERAPAN SULFUR TANAMAN KELAPA SAWIT (Elaeis guineensis Jacq) PADA UMUR YANG BERBEDA DI TANAH GAMBUT. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
|
Text
SKRIPSI LENGKAP KECUALI BAB IV.pdf Download (1MB) | Preview |
|
![]() |
Text
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (309kB) |
Abstract
Sulfur pada tanah gambut relatif rendah, berkisar antara 0,20% hingga 1,03%. Kandungan sulfur yang rendah ini berasal dari bahan tanaman yang membentuk gambut. Kekurangan sulfur pada tanaman kelapa sawit dapat menghambat peningkatan produktivitas dan kualitas buah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui serapan sulfur pada tanaman dan tanah di perkebunan kelapa sawit pada umur tanaman yang berbeda di tanah gambut. Penelitian ini dilaksanakan di perkebunan kelapa sawit milik masyarakat di Kecamatan Tempuling, Kabupaten Indragiri Hilir, serta di Laboratorium Patologi Entomologi, Mikrobiologi, dan Ilmu Tanah (PEMTA), Fakultas Pertanian dan Peternakan, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau. Analisis sampel dilakukan di Laboratorium Pendidikan Kota Padang WBS. Penelitian berlangsung pada Agustus hingga September 2024. Metode penelitian yang digunakan adalah metode observasi, yang mencakup pengamatan langsung di lapangan dan pengamatan laboratorium. Penentuan titik sampel dilakukan dengan metode purposive sampling. Parameter pengamatan meliputi pH tanah, kandungan sulfur tanah, kandungan sulfur jaringan tanaman, dan serapan sulfur oleh tanaman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pH tanah berada pada kondisi sangat masam dan masam, kandungan sulfur dalam tanah sangat rendah, serta kandungan sulfur pada jaringan tanaman dan serapan sulfur oleh tanaman juga tergolong rendah pada semua umur tanaman yang bereda. Semua parameter pengamatan mengalami defisiensi pada umur tanaman yang berbeda di Kecamatan Tempuling.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 630 Usaha Tani, Pertanian, Teknologi Pertanian 000 Karya Umum |
||||||||||||
Divisions: | Fakultas Pertanian dan Peternakan > Agroteknologi | ||||||||||||
Depositing User: | fapertapet - | ||||||||||||
Date Deposited: | 24 Jan 2025 13:14 | ||||||||||||
Last Modified: | 24 Jan 2025 13:14 | ||||||||||||
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/86495 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |