AULI NURRAHMAN, - (2024) PERANCANGAN ANTENA MIKROSTRIP RECTANGULAR PATCH ARRAY 2×1 PADA FREKUENSI 5.6 GHz UNTUK APLIKASI RADAR CUACA C-BAND. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
GABUNGAN KECUALI BAB IV.pdf Download (7MB) | Preview |
|
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (7MB) |
Abstract
RADAR CUACA C-BAND AULI NURRAHMAN NIM : 12050514718 Tanggal Sidang : 26 September 2024 Program Studi Teknik Elektro Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Sultan Syarif Kasim Riau Jl. H.R. Soebrantas No. 155 Pekanbaru ABSTRAK Dalam bidang telekomunikasi, khususnya pada sistem radar cuaca, diperlukan radar yang mampu mendeteksi objek dan memantau kondisi atmosfer secara akurat. Kondisi curah hujan tinggi di Indonesia menuntut adanya pengembangan antena radar cuaca yang lebih efisien. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Indonesia memanfaatkan berbagai jenis radar cuaca, salah satunya adalah radar C-band yang beroperasi pada frekuensi 5,6 GHz. Antena mikrostrip sering diterapkan dalam sistem nirkabel dan radar karena karakteristiknya yang tipis, ringan, dan ekonomis. Namun, kelemahan antena mikrostrip terletak pada bandwidth dan gain yang terbatas. Untuk mengatasi hal ini, teknik Slot-U digunakan guna memperluas bandwidth, sedangkan peningkatan gain dapat dicapai melalui penerapan teknik array. Antena mikrostrip berbentuk persegi panjang dipilih karena lebih mudah didesain dan dianalisis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa antena yang dirancang memiliki koefisien refleksi sebesar -20,58 dB dengan return loss ≤ 10 dB, bandwidth 324 MHz pada frekuensi 5,6 GHz, dan gain 6,443 dB. Penggunaan Slot-U pada patch antena mampu meningkatkan bandwidth hingga 353 MHz dengan koefisien refleksi -31,575 dB. Substrate yang digunakan adalah FR-4 dengan konstanta dielektrik 4,3 dan ketebalan 1,6 mm. Kata kunci: Radar Cuaca, C-Band, Antena Mikrostrip, Slot-U, Array
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Elektro |
Depositing User: | fsains - |
Date Deposited: | 18 Oct 2024 03:09 |
Last Modified: | 18 Oct 2024 03:09 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/84223 |
Actions (login required)
View Item |