Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PERAN PEMBIMBING AGAMA DALAM MENANAMKAN KEDISIPLINAN PADA ANAK BERHADAPAN DENGAN HUKUM (ABH) DI SENTRA ABISEKA KEMENTRIAN SOSIAL RI RUMBAI KOTA PEKANBARU

MIRA TRI UTAMI, - (2024) PERAN PEMBIMBING AGAMA DALAM MENANAMKAN KEDISIPLINAN PADA ANAK BERHADAPAN DENGAN HUKUM (ABH) DI SENTRA ABISEKA KEMENTRIAN SOSIAL RI RUMBAI KOTA PEKANBARU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN KECUALI BAB V.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Nama : Mira Tri Utami NIM : 12040224280 Jurusan : Bimbingan Konseling Islam Judul Skripsi : Peran Pembimbing Agama Dalam Menanamkan Kedisiplinan Pada Anak Berhadapan Dengan Hukum (Abh) Di Sentra Abiseka Kementrian Sosial Ri Rumbai Kota Pekanbaru Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya masalah kedisiplinan yang dialami oleh anak-anak yang berhadapan dengan hukum (ABH) di Sentra Abiseka Kementerian Sosial RI Rumbai Kota Pekanbaru. Anak-anak berhadapan dengan hukum sering kali mengalami kesulitan dalam menyesuaikan diri dengan aturan yang ada, disebabkan oleh latar belakang keluarga yang tidak mendukung dan lingkungan yang kurang kondusif serta perbedaan permasalahan, dan kasus. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran pembimbing agama dalam menanamkan kedisiplinan pada ABH di Sentra Abiseka. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Pada proses pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa peran pembimbing agama dalam menanamkan kedisiplinan pada Anak Berhadpan dengan Hukum (ABH) di Sentra Abiseka Kemntrian Sosial RI Rumbai Kota Pekanbaru telah berperan karena adanya peranan yang dilakukan pembimbing agama di Sentra Abiseka dalam upaya menanamkan nilai-nilai keagamaan yang kuat untuk membentuk karakter dan moral ABH, sehingga mereka dapat menjadi pribadi yang lebih baik dan disiplin dengan menjalankan peran sebagai, memotivator, pengarah, menjadi guru, dan menjadi suritauladan bagi ABH untuk lebih disiplin dalam menjalani kegiatan sehari-hari dengan memberikan program-program shalat berjamaah, baca Al-qur‘an, hafalan juz 30 dan hafalan do‘a sehari-hari, an fiqih ibadah. Faktor penghambat yang dihadapi pembimbing dalam menanamkan kedisiplinan pada ABH yaitu lingkungan awal anak yang berbeda anatar satu anak dengan yang lainnya, anak sulit dalam beradaptasi, dan kelelahan. Sedangkan faktor pendukung yang dihadapi pembimbing dalam menanamkan kedisiplinan pada Anak Berhadapan dengan Hukum yaitu adanya peran dari orang tua anak, dan adanya sarana dan prasarana yang lengkap sehingga tidak terkendala dalam melakukan kegiatan keagamaan. Kata Kunci: Peran Pembimbing Agama, Kedisiplinan, ABH

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorRosmita, -2029047202rosmita@uin-suska.ac.id
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial, Hubungan Antarpersonal > 302.2 Komunikasi
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 01 Aug 2024 08:12
Last Modified: 01 Aug 2024 08:12
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/84048

Actions (login required)

View Item View Item