Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN ARGUMENTASI ILMIAH SISWA SMP/MTs PADA MATERI PEMANASAN GLOBAL

PRAYOGO, - (2024) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN ARGUMENTASI ILMIAH SISWA SMP/MTs PADA MATERI PEMANASAN GLOBAL. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (622kB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI PRAYOGO.pdf

Download (8MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Prayogo (2024) : Penerapan Model Pembelajaran Inkuiri Untuk Meningkatkan Keterampilan Argumentasi Ilmiah Siswa SMP/MTs Pada Materi Pemanasan Global Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan keterampilan argumentasi ilmiah siswa dengan menerapkan model pembelajaran inkuiri di SMP/MTs pada materi pemanasan global. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuasi eksperimen dengan desain penelitian nonequivalent control group design. Adapun populasi di dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII MTs Hasanah Pekanbaru. Untuk pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan kelas VII 2 sebagai kelas kontrol dan kelas VII 3 sebagai kelas eksperimen. Pada penelitian ini pengumpulan data dilakukan melalui soal tes keterampilan argumentasi ilmiah dan lembar observasi keterlaksanaan pembelajaran. Berdasarkan hasil posttest keterampilan argumentasi ilmiah siswa dianalisis menggunakan uji independent sample t-test dengan berbantuan SPSS versi 21 dan lembar observasi keterlaksanaan model menggunakan analisis deskriptif, adapun hasil yang didapatkan dari penelitian ini adalah nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,000 lebih kecil dari taraf signifikansi alpha 0,05. Jadi, dapat disimpulkan bahwa terdapat peningkatan keterampilan argumentasi ilmiah siswa melalui penerapan model pembelajaran inkuiri di SMP/MTs pada materi pemanasan global. Kata Kunci: Model Pembelajaran Inkuiri, Keterampilan Argumentasi Ilmiah, Pemanasan Global

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorSUSILAWATIsusilawati@uin-suska.ac.idUNSPECIFIED
Subjects: 300 Ilmu Sosial
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Tadris IPA
Depositing User: ftk -
Date Deposited: 26 Jul 2024 04:12
Last Modified: 26 Jul 2024 04:13
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/83547

Actions (login required)

View Item View Item