SITI NURAFIFAH, - (2024) INOVASI PROGRAM JEMPUT BOLA DI DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KABUPATEN INDRAGIRI HILIR. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (954kB) |
||
|
Text
SKRIPSI SITI NURAFIFAH.pdf Download (5MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK INOVASI PROGRAM JEMPUT BOLA DI DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KABUPATEN INDRAGIRI HILIR Oleh : SITI NURAFIFAH NIM. 12070527128 Inovasi program jemput bola merupakan pelayanan yang dilakukan Dinas Kependudukan dan pencatatan Sipil Kabupaten Indragiri Hilir dengan cara para petugas langsung mengunjungi kecamatan/desa untuk melakukan pelayanan administrasi kependudukan pada masyarakat. Hasil produk inovasi program jemput bola ini berupa dokumen kependudukan yaitu KTP-el, KIA (Kartu Identitas Anak), IKD (Identitas Kependudukan Digital), akta kelahiran dan akta kematian. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguraikan bagaimana inovasi program jemput bola di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Indragiri Hilir dan untuk mengetahui apa saja faktor kendala yang terdapat dalam inovasi program jemput bola di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Indragiri Hilir. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam pelaksanaan inovasi program jemput bola yang dilakukan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Indragiri Hilir berjalan dengan cukup maksimal dalam rangka pendataan kependudukan masyarakat. Namun, di samping itu terdapat beberapa kendala yang dapat menghambat proses pelayanan administrasi kependudukan yaitu jangkauan pelayanan yang belum mencakupi daerah pelosok di Kabupaten Indragiri Hilir. Selain itu adanya kesulitan mengkondisikan masyarakat di lapangan, dan sarana dan prasarana yang belum memadai. Kata Kunci : Inovasi Pemerintah, Program Jemput Bola, Administrasi Kependudukan
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | 000 Karya Umum | ||||||||
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Administrasi Negara | ||||||||
Depositing User: | fekon - | ||||||||
Date Deposited: | 25 Jul 2024 07:45 | ||||||||
Last Modified: | 25 Jul 2024 07:46 | ||||||||
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/83528 |
Actions (login required)
View Item |