FIRMANSYAH, - (2024) PELAKSANAAN DIVERSI TINDAK PIDANA NARKOTIKA (JENIS SABU) TERHADAP ANAK PADA LEMBAGA KEJAKSAAN NEGERI KABUPATEN KEPULAUAN MERANTI BERDASARKAN PERATURAN JAKSA AGUNG NOMOR PER-006/A/J.A/04 TAHUN 2015 TENTANG PEDOMAN PELAKSANAAN DIVERSI PADA TINGKAT PENUNTUTAN. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
GABUNGAN SKRIPSI KECUALI BAB IV.pdf Download (1MB) | Preview |
|
Text (BAB IV)
BAB IV PEMBAHASAN.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (538kB) |
Abstract
ABSTRAK Pelaksanaan Diversi Tindak Pidana Narkotika (Jenis Sabu) Terhadap Anak pada Kejaksaan Negeri Kabupaten Kepulauan Meranti Berdasarkan Peraturan Jaksa Agung Nomor PER-006/A./J.A/04 Tahun 2015 Tentang Pedoman Pelaksanaan Diversi pada Tingkat Penuntutan. Pada hakikatnya anak merupakan aset bangsa yang merupakan bagian dari generasi muda yang berperan sangat penting sebagai penerus bangsa. Tetapi sering kali terjadi penyimpangan tingkah laku dan perbuatan melanggar hukum yang dilakukan oleh anak dan beberapa waktu lalu ditemukan salah satu pidana khusus yang melibatkan anak dibawah umur sebagai kurir dan juga pengguna narkotika. Oleh karena itu dilakukan berbagai upaya pencegahan dan penanggulangan terhadap anak yang terkena kasus pidana khusus ini dan dapat dilakukan dengan restorative justice, dan diberikan perlindungan hukum dengan cara pengalihan (diversi) agar anak terhindar dari efek negatif stigma jahat atau cap jahat dalam proses peradilan. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan diversi tindak pidana narkotika terhadap anak di Kejaksaan Negeri Kabupaten Kepulauan Meranti dan untuk mengetahui perlindungan hukum apa saja yang direalisasikan terhadap anak dibawah umur. Penelitian ini merupakan jenis penelitian hukum sosiologis, menggunakan metode pendekatan yuridis empiris yakni melihat kenyataan hukum di dalam masyarakat. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah Purposive sampling. Pelaksanaan diversi tindak pidana narkotika terhadap anak pada lembaga Kejaksaan Negeri Kabupaten Kepulauan Meranti masih belum terlasana dengan baik ada beberapa faktor yang menghambat dalam pelaksaaan diversi tersebut salah satunya yaitu tindak pidana narkotika anak merupakan tindak pidana tanpa korban sehingga pelaksanaan diversi masih belum terlaksana dengan baik. Kata kunci : Diversi, Narkotika, Kejaksaan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 340 Ilmu Hukum | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Ilmu Hukum | ||||||||||||
Depositing User: | fasih - | ||||||||||||
Date Deposited: | 24 Jul 2024 05:20 | ||||||||||||
Last Modified: | 24 Jul 2024 05:20 | ||||||||||||
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/83321 |
Actions (login required)
View Item |