Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PERAN DINAS PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DAN PERLINDUNGAN ANAK DALAM PENCEGAHAN PELECEHAN SEKSUAL TERHADAP ANAK DI KABUPATEN INDRAGIRI HULU BERDASARKAN UNDANG-UNDANG PERLINDUNGAN ANAK NOMOR 35 TAHUN 2014 PERSPEKTIF FIQH SIYASAH

HESVIKA BERLIANI, - (2024) PERAN DINAS PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DAN PERLINDUNGAN ANAK DALAM PENCEGAHAN PELECEHAN SEKSUAL TERHADAP ANAK DI KABUPATEN INDRAGIRI HULU BERDASARKAN UNDANG-UNDANG PERLINDUNGAN ANAK NOMOR 35 TAHUN 2014 PERSPEKTIF FIQH SIYASAH. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI HESVIKA BERLIANI.pdf

Download (6MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Hesvika (2024): Peran Dinas Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Dalam Pencegahan Pelecehan Seksual Terhadap Anak Di Kabupaten Indragiri Hulu Berdasarkan Undang-Undang Perlindungan anak Nomor 35 Tahun 2014 Perspektif Fiqh Siyasah Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kasus pelecehan seksual pada tahun 2023 terlapor 40 kasus pelecehan seksual terhadap anak di DP3A Kabupaten Indragiri Hulu. Sebelum kasus sebanyak itu, DP3A Kabupaten Indragiri Hulu melakukan pencegahan. Dalam penanganan kasusnya setiap anak dapat perlindungan atau pendampingan hingga selesai, dan juga dapat sekolah edukasi untuk anak yang menjadi korban atau tersangka. Permasalahan dalam penelitian ini adalah terkait bagaimana peran Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindunga Anak dalam pencegahan kasus pelecehan seksual terhadap anak yang tertuang dalam Undang – Undang Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perlindungan anak. Disini sesuai dengan isinya pada Pasal 1 ayat (2) Undang-Undang Nomor 35 tahun 2014 tentang Perlindungan Anak. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) yang dilakukan di DP3A Kabupaten Indragiri Hulu. Subjek dalam penelitian ini terdiri dari 3 informan yaitu adalah kepala bidang perlindungan anak di DP3A Kabupaten Indragiri Hulu dan 2 staff UPTD DP3A. Sumber data yang digunakan adalah data primer, sekunder, dan tersier. Sedangkan analisis data yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dimana metode ini adalah penjabaran kata-kata yang didukung dengan data observasi, wawancara, dokumentasi dan data lainnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Peran DP3A Kabupaten Indragiri Hulu dalam upaya pencegahan pelecehan seksual terhadap anak berdasarkan Undang – Undang Nomor 35 Tahun 2014 dilakukan dengan cara sosialisasi yang dilakukan di berbagai daerah Kabupaten Indragiri Hulu, sosialisasi juga dilakukan di sekolah sekolah yang ada di Kabupaten Indragiri Hulu, melakukan pemasangan spanduk besar tiap kecamatan mengenai materi pelecehan seksual, penyebaran materi pelecehan seksual di brosur dan mesdia sosial. Menurut perspektif Fiqh Siyasah peran DP3A dalam pencegahan pelecehan seksual terhadap anak . Hak-hak anak dinyatakan secara jelas dan rinci dalam hukum Islam, yang terkandung dalam ayat-ayat al-Qur‟an. Tujuan dari perlindungan anak menurut pandangan Islam adalah untuk keselamatan dan kesejahteraan anak agar anak dapat mengembangkan potensinya secara aman sesuai dengan tujuan penciptaan manusia, yaitu menjadi khalifah fil ardl dan Ibadurrahman. Dalam Islam dikenal lima macam hak asasi yang dikenal dengan sebutan Maqāṣid al ṣar‟iyah, yaitu pemeliharaan atas hak beragama, pemeliharaan atas jiwa, pemeliharaan atas kehormatan dan nasab/keturunan, pemeliharaan atas akal dan pemeliharaan atas harta. Kata Kunci : DP3A Kabupaten Indragiri Hulu, Peran , Fiqh siyasah

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorJOHARI, -2020036401thebangjo@gmail.com
Thesis advisorSYAFRINALDI, -2023098101idlanirfays@gmail.com
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 340 Ilmu Hukum > 342.598 Hukum Konstitusi di Indonesia, Hukum Tata Negara Indonesia
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Tata Negara (Siyasah)
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 23 Jul 2024 01:49
Last Modified: 23 Jul 2024 01:49
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/83258

Actions (login required)

View Item View Item