Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

UPAYA BAWASLU KAMPAR DALAM MENCEGAH MONEY POLITIC PADA PEMILU TAHUN 2024 BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NOMOR 7 TAHUN 2017 TENTANG PEMILU PERSPEKTIF FIQIH SIYASAH

TIARA PADILA, - (2024) UPAYA BAWASLU KAMPAR DALAM MENCEGAH MONEY POLITIC PADA PEMILU TAHUN 2024 BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NOMOR 7 TAHUN 2017 TENTANG PEMILU PERSPEKTIF FIQIH SIYASAH. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN KECUALI BAB IV.pdf

Download (7MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

ABSTRAK Tiara Padila (2024) : Upaya Bawaslu Kampar Dalam Mencegah Money Politic Pada Pemilu Tahun 2024 Berdasarkan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2 0 1 7 Te n t a n g P em i l u Perspektif Fiqih Siyasah Penelitian ini dilatarbelakangi oleh masif dan banyaknya terjadi Tindak Pidana dalam pemilu yaitu Money Politic di berbagai tingkat, termasuk di kabupaten Kampar. Dampak negative dari Money Politic yaitu hukuman penjara dan denda, menciptakan manajemen pemerintahan yang korup, merusak paradigma bangsa, dan lain-lain. Dalam konteks ini, Peran Bawaslu kabupaten Kampar, sangat penting. Bawaslu berfungsi melakukan pengawasan, pencegahan, memeriksa dan menindaklanjuti terhadap pelanggaran seperti Money Politic berdasarkan landasan hukum sesuai regulasi Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 Tentang Pemilu. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana upaya Bawaslu Kampar dalam mencegah politik uang dalam pemilu, apa saja faktor-faktor yang mempengaruhi upaya Bawaslu Kampar dalam mencegah Money Politic dalam pemilu dan bagaimana perspektif fiqih siyasah terhadap upaya Bawaslu Kampar mencegah politik uang dalam pemilu serentak tanggal 14 Februari 2024. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan analisis deskriptif kualitatif. Adapun lokasi penelitian ini dilakukan di Kantor Bawaslu kabupaten Kampar. Teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan metode analisis kualitatif, yaitu apa yang dinyatakan informan secara tertulis maupun secara lisan dicatat berdasarkan fakta yang ada di lapangan. Dari hasil penelitian ditemukan bahwa upaya Bawaslu kabupaten Kampar dalam mencegah Money Politic masih kurang optimal. Hambatan utama adalah rendahnya kesadaran masyarakat, keterbatasan SDM, dan anggaran. Menurut perspektif Fiqih Siyasah, upaya Bawaslu memiliki persamaan dalam tujuan memberikan kemaslahatan masyarakat, meskipun berbeda dalam sumber rujukan peraturan. Dalam Islam, politik uang dianggap sebagai Risywah (suap), merupakan perbuatan terlarang. Kata Kunci : Money Politic, Pencegahan, Upaya, Bawaslu

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorMUHAMMAD ANSOR, -2013077601ansor@uin-suska.ac.id
Thesis advisorIRFAN ZULFIKAR, -2021057501irfan.Zulfikar@uin-suska.ac.id
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.1 Sumber-sumber Agama Islam, Kitab Suci Agama Islam > 297.14 Ilmu Fiqh, Fiqih, Fikih
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Tata Negara (Siyasah)
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 17 Jul 2024 03:56
Last Modified: 17 Jul 2024 03:58
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/81926

Actions (login required)

View Item View Item