REZKY ATMAYDA, - (2024) PENGGUNAAN KAMUS BAHASA ARAB DIGITAL PADA MATA KULIAH AT-TARJAMAH AL-HURRAH MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA ARAB UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
||
|
Text
SKRIPSI REZKY ATMAYDA.pdf Download (6MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Rezky Atmayda, (2024) : Penggunaan Kamus Bahasa Arab Digital Pada Mata Kuliah At-Tarjamah al-Hurrah Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Arab Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode deskriptif yang bertujuan untuk mengetahui penggunaan kamus bahasa Arab digital pada mata kuliah At-Tarjamah al-Hurrah mahasiswa program studi Pendidikan Bahasa Arab Universtas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau. Adapun populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa semester 6 tahun ajaran 2023/2024 yang berjumlah 125 mahasiswa. Karena banyaknya jumlah populasi maka peneliti mengambil sampel sebanyak 41 mahasiswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah angket, wawancara, dan dokumentasi. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa ada beberapa macam kamus bahasa Arab digital yang digunakan mahasiswa yaitu diantaranya : 1. Kamus digital Al-Ma’any Arab-Indonesia, 2. Kamus digital Al-Ma’any Arab-Arab, 3. Kamus digital Arab-Indonesia (oleh Ristek Muslim). Kamus-kamus tersebut digunakan pada mata kuliah yang sering menggunakan kamus, salah satunya yaitu pada mata kuliah At-Tarjamah al-Hurrah. Kamus bahasa Arab digital digunakan saat pembelajaran berlangsung maupun saat penugasan. Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Arab banyak menggunakan kamus bahasa Arab digital karena penggunaannya lebih mudah, praktis, efektif dan efisien. Kata Kunci : Kamus Arab Digital, Tarjamah Al-Hurrah, Mahasiswa
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | 000 Karya Umum | ||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Bahasa Arab | ||||||||
Depositing User: | ftk - | ||||||||
Date Deposited: | 15 Jul 2024 06:17 | ||||||||
Last Modified: | 15 Jul 2024 06:17 | ||||||||
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/81719 |
Actions (login required)
View Item |