Riski Oktriani (2014) ETIKA PEDAGANG TERHADAP PENGUNJUNG WISATA BUKIT NAANG DI KECAMATAN BANGKINANG MENURUT EKONOMI ISLAM. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
FM.pdf Download (542kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (102kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (52kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (168kB) | Preview |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (101kB) |
||
|
Text
BAB V.pdf Download (14kB) | Preview |
|
|
Text
EM.pdf Download (11kB) | Preview |
Abstract
Penulisan ini dilatar belakangi oleh pengamatan penulis mengenai etika pedagang di Wisata Bukit Naang. Dalam Islam berdagang merupakan perbuatan yang sangat mulia, karena berdagang merupakan salah satu perwujudan dari tolong-menolong, yaitu tolong-menolong dalam hal memenuhi kebutuhan orang lain. Etika perdagangan dalam ekonomi Islam meliputi hal-hal sebagai berikut: jujur, tidak curang, tidak menutupi cacat barang dan bersikap longgar atau murah hati. Namun di Wisata Bukit Naang terdapat beberapa etika yang dilakukan pedagang yang tidak sesuai dengan etika perdagangan dalam Ekonomi Islam, seperti berlaku curang dalam menetapkan harga yang berlipat ganda, melakukan kesepakatan dalam menetapkan harga, menutupi kualitas barang dagangannya seperti adanya barang yang rusak dan dapat merugikan kesehatan. Penelitian ini mempunyai rumusan permasalahan yaitu bagaimana etika pedagang terhadap pengunjung Wisata Bukit Naang di Kecamatan Bangkinang, dan bagaimana tinjauan Ekonomi Islam terhadap etika pedagang Wisata Bukit Naang di Kecamatan Bangkinang. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah pengunjung sebanyak 100 orang pengunjung berdasarkan sensus pada bulan maret tahun 2014. Dikarenakan keterbatsan waktu dan biaya maka penulis menggunakan untuk menentukan sampel penelitian ini adalah teknik purposive sampling.Sedangkan tehnik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan angket. Sumber data dari penelitian ini adalah data primer dan data sekunder yang kemudian dianalisis menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Setelah mengadakan penelitian dengan mengumpulkan dan menganalisis data-data yang dibutuhkan serta ditegaskan dengan dalil-dalil yang berkaitan dengan permasalahan, penulis dapat menyimpulkan bahwa secara umum pedagang Wisata Bukit Naang dalam melakukan perdagangan tidak sesuai dengan prinsip etika perdagangan dalam Islam, seperti berlaku curang dalam menetapkan harga yang berlipat ganda, menutupi kualitas barang dagangannya seperti adanya barang yang rusak dan dapat merugikan kesehatan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 330 Ilmu Ekonomi |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah |
Depositing User: | Feni Marti Adhenova |
Date Deposited: | 03 Oct 2016 04:42 |
Last Modified: | 03 Oct 2016 04:42 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/8109 |
Actions (login required)
View Item |