Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENERAPAN PRINSIP DESAIN DALAM ELEMEN GRAFIS PADA ILUSTRASI GAMBAR BERITA UTAMA SURAT KABAR TRIBUN JAMBI

Miftahurrahmat Amar (2013) PENERAPAN PRINSIP DESAIN DALAM ELEMEN GRAFIS PADA ILUSTRASI GAMBAR BERITA UTAMA SURAT KABAR TRIBUN JAMBI. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2013_201393KOM.pdf

Download (827kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh keberadaan Surat Kabar Tribun Jambi yang tampil beda, dengan secara rutin menampilkan ilustrasi gambar yang menyertai berita utama pada halaman depannya. Hal ini merupakan ciri khas Tribun Jambi sekaligus penambah daya tarik koran tersebut. Dari latar belakang di atas, permasalahan yang akan diteliti adalah bagaimana penerapan prinsip desain dalam elemen grafis pada ilustrasi gambar yang ditampilkan tersebut? Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penerapan prinsip desain dalam elemen grafis pada ilustrasi gambar berita utama Surat Kabar Tribun Jambi. Diharapkan penelitian ini dapat menjadi masukan dalam mendesain ilustrasi gambar bagi illustrator khususnya dan bagi masyarakat peminat/ pemerhati ilustrasi gambar umumnya. Metode yang dipakai dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif yaitu memberikan gambaran dengan menggunakan hitungan angka. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik dokumentasi dan wawancara. Setelah data diperoleh, kemudian disajikan dengan metode kuantitatif. Selanjutnya, untuk menganalisa data yang diperoleh dalam penelitian ini menerapkan teknik analisis isi dan menggunakan metode deskriftif kuantitatif. Objek dalam penelitian ini adalah penerapan prinsip desain dalam elemen grafis pada ilustrasi gambar berita utama Tribun Jambi. Sedangkan yang menjadi subjek adalah Surat Kabar Tribun Jambi Edisi No. 553 sampai dengan 582 yang terbit tanggal 29 September sampai dengan 28 Oktober 2011. Yang menjadi populasi adalah tampilan ilustrasi gambar yang menyertai berita utama Surat Kabar Tribun Jambi, sedangkan yang menjadi sampel adalah 10 Edisi, yakni Edisi No. 558, 559, 566, 570, 574, 575, 576, 578, 579, 581, dengan menggunakan teknik random sampling. Dari 10 tampilan ilustrasi gambar, masing-masing memiliki 5 prinsip desain dan 5 elemen grafis, berarti jumlah kesuluruhan indikator adalah 10 x 5 x 5 = 250 indikator. Dari keseluruhan indikator, terdapat kesalahan 33 indikator dan tidak terdapat kesalahan 217 indikator. Jika dipresentasikan dengan menggunakan rumus , maka tidak terdapat kesalahan adalah , dan menurut kriteria yang ditetapkan Arikunto (1996 : 244), sangat baik apabila mencapai nilai 76 % - 100 %. Maka dari hasil penelitian dapatlah disimpulkan Penerapan Prinsip Desain dalam Elemen Grafis pada Ilustrasi Gambar Berita Utama Surat Kabar Tribun Jambi tergolong sangat baik karena mencapai 86,8 %. Dari hasil yang diperoleh, maka Surat Kabar Tribun Jambi dapat dikatakan sangat baik dalam menerapkan prinsip desain untuk membuat suatu ilustrasi gambar pada berita utama.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial, Hubungan Antarpersonal > 302.2 Komunikasi
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: eva sartika
Date Deposited: 22 Sep 2016 06:53
Last Modified: 22 Sep 2016 06:53
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/7927

Actions (login required)

View Item View Item